Pemain tim Morph GGG tersebut saat ini berstatus pemain pinjaman (Loaned) untuk tim asal Malaysia, Dingoz Esports.
Momen pertukaran pemain hingga ke luar negeri seperti ini ternilai sangatlah langka, dan Fajar menjadi pemain kedua dalam sejarah PMPL Indonesia yang bermain di tim luar negeri.
Rosemary, sang MVP dari 2022 PMPL ID Fall, juga turut menjadi perhatian penggemar maupun tim esports.
Sebelumnya membela tim GPX, pada musim ini Rosemary memutuskan untuk membela tim Alter Ego Ares.
Musim ini juga menjadi momen yang mengharukan untuk penggemar esports PUBG Mobile Indonesia.
Tiga tim veteran – ONIC Esports, Geek Fam, dan Grimz Esports – memutuskan untuk pamit undur diri dari panggung PMPL ID.
Namun di sisi lain, 2023 PMPL ID Spring menyambut datangnya empat tim baru: ARF Team, NKINS Esports, GLU SQUAD, dan Pigmy Esports.
Sejumlah tim lama juga memutuskan untuk mendatangkan suasana baru dengan mengganti nama tim mereka.
DG Esports hadir dengan nama baru Kagendra, Bigetron Red Aliens dengan nama baru Bigetron Red Villains.
Baca Juga: PUBG Mobile Rilis 2 Kendaraan Off Road Polaris ke Dalam Game
Tidak ketinggalan RRQ RYU kembali dengan nama Rex Regum Qeon atau disingkat RRQ, Alter Ego LIMAX menjadi Alter Ego Ares, BNW 88 menjadi BNW Ambro All In.