Kominfo Sebut Bos Apple Tim Cook Mau Datang ke Indonesia Bulan Depan

Dicky Prastya Suara.Com
Kamis, 21 Maret 2024 | 20:16 WIB
Kominfo Sebut Bos Apple Tim Cook Mau Datang ke Indonesia Bulan Depan
CEO Apple, Tim Cook. [Apple.inc/AFP]

Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi menyatakan kalau CEO Apple Tim Cook berencana hadir ke Indonesia pada April 2024 mendatang.

"Dari Apple, Tim Cook mau datang 20 April," kata Budi Arie di sela-sela acara Buka Puasa Bersama Kementerian Kominfo, Kamis (21/3/2024).

Menkominfo menyebut kalau kehadiran Tim Cook untuk meresmikan Apple Academy baru di Indonesia. Selain itu, Cook juga ingin meninjau kondisi Apple Academy yang sudah ada di Tanah Air.

"Dia mau bikin Apple Academy, nah kami juga mau lihat dan tinjau Apple Academy (yang sudah ada) di BSD (Tangerang)," sambung dia.

"Apple Academy ini untuk melatih SDM (sumber daya manusia), sehingga SDM-SDM digital kita semakin kompetitif," katanya lagi.

Budi Arie menerangkan kalau saat ini ada dua Apple Academy yang  beroperasi di Indonesia dan berlokasi di BSD, Tangerang, hingga Batam. Lembaga itu juga sudah melatih 2.000 talenta Tanah Air.

Sayang Budi Arie belum memberikan informasi lebih lengkap soal maksud kedatangan Apple di Indonesia.

"Pembicaraan lebih lanjutnya detailnya nanti tunggu waktu. Ya sekitar tanggal 20 April pokoknya, pertengahan April," pungkasnya.

Sekadar informasi, Apple Developer Academy sudah ada di Indonesia sejak 2017. Mereka bekerja sama BINUS University di Jakarta, Universitas Ciputra di Surabaya, dan Infinite Learning di Batam. 

Baca Juga: Layar Lebih Lega, Apple iPad Pro 2024 Bawa Bezel Tipis

Apple Developer Academy telah menyiapkan siswa untuk pekerjaan-pekerjaan di ekonomi digital dan aplikasi yang berkembang cepat di Indonesia. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI