Fitur Apple Intelligence Ditunda, iPhone AI Baru Bisa Diakses pada 2025

Dicky Prastya Suara.Com
Senin, 17 Juni 2024 | 18:34 WIB
Fitur Apple Intelligence Ditunda, iPhone AI Baru Bisa Diakses pada 2025
Siri mendapat kemampuan Apple Intelligence yang baru. (Apple)

Suara.com - Apple baru saja memperkenalkan sejumlah fitur kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) di acara World Worldwide Developers Conference atau WWDC 2024 lalu. Namun teknologi yang disebut Apple Intelligence ini dikabarkan ditunda.

Hal ini diungkap oleh analis Apple sekaligus jurnalis Bloomberg, Mark Gurman. Ia menyebut kalau Apple tidak menghadirkan semua fitur AI untuk sistem operasi iOS 18, iPad OS 18, dan macOS Sequoia di akhir tahun 2024 nanti.

Nah sebagian fitur AI di iPhone ini akan dirilis pada awal tahun 2025 mendatang. Hal ini juga terungkap dari sistem operasi versi beta khusus pengembang.

Gurman turut mengungkapkan kalau Apple berusaha menghadirkan lebih banyak fitur AI baru untuk sistem operasi versi beta pengembang pertama. Dengan begitu pengembang aplikasi bisa menyesuaikan produk mereka dengan teknologi tersebut.

Jika laporan ini benar, maka fitur AI iPhone ini bukan hanya ditunda, tetapi juga masih mode pratinjau alias preview, sebagaimana dilaporkan Gadgets360, Senin (17/4/2024).

Artinya, hanya sebagian pengguna yang bisa mengakses fitur AI tersebut lebih awal. Namun sisanya bakal menikmati dalam waktu lebih lambat.

Gurman mengklaim kalau strategi ini akan berguna untuk Apple. Sebab pendekatan itu memungkinkan perusahaan mengelola sumber dayanya dengan lebih baik dan tidak membebani staf ataupun mengganggu fitur-fiturnya.

Lebih lagi mengembangkan teknologi AI hingga membangun infrastruktur Private Cloud Compute juga memerlukan waktu. Bahkan dalam uji coba, chatbot AI Apple masih bermasalah dalam menjawab perintah.

Baca Juga: Vivo V40 Resmi Dirilis Tanpa Charger, Mirip iPhone dan Samsung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI