Tablet Gaming Lenovo Siap Meluncur Akhir September 2024, Bawa Deretan Spesifikasi Garang!

Minggu, 22 September 2024 | 17:30 WIB
Tablet Gaming Lenovo Siap Meluncur Akhir September 2024, Bawa Deretan Spesifikasi Garang!
Lenovo Legion Y700 (2024). (Lenovo)

Suara.com - Lenovo tengah menyiapkan senjata baru untuk para gamer. Lenovo dilaporkan akan memperkenalkan tablet gaming dari keluarganya yang diberi nama Legion Y700 (2024). Membawa banyak keunggulan, perangkat ini baru akan meluncur pada akhir September 2024 mendatang.

Dalam teaser resmi yang dibagikan, tablet gaming ini hadir dengan desain hitam matte yang ramping serta memiliki desain lurus. Banyak keunggulan dihadirkan Lenovo di perangkat andalannya tersebut.

Dilansir dari Gizmochina, Legion Y700 (2024) membawa modul kamera persegi panjang yang menampung kamera belakang ganda. Salah satu sensor menggunakan resolusi 13 MP.

Di bagian belakang, Legion Y700 (2024) membawa logo 'Legion' yang berdampingan dengan logo 'Lenovo' di baian bawah. Tablet ini diklaim menjanjikan pengalaman premium dengan ukuran yang ringkas.

Bocoran yang beredar menyebut bahwa tablet gaming ini hadir dengan layar berukuran 8,8 inci. Perangkat tersebut mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang meningkat dari Snapdragon 8 Plus Gen 1 sebelumnya.

Pada pengujian di laman Geekbench, Legion Y700 (2024) mencetak skor 2209 untuk single-core dan 6509 untuk multi-core. Perangkat ini menghadirkan peningkatan kinerja dengan RAM 12 GB yang mendukung kemampuan gaming.

Secara keseluruhan, Legion Y700 (2024) membawa banyak kelebihan jika dibandingkan dengan pendahulunya yaitu Legion Y700 (2023). Sayangnya, belum banyak informasi yang beredar mengenai detail harga dan spesifikasi tablet gaming tersebut.

Meskipun detail lengkap mengenai harga dan spesifikasi belum terungkap, nampaknya Legion Y700 (2024) akan jadi pilihan menarik bagi yang mencari tablet gaming terbaru.

Kita nantikan informasi terbai sampai Legion Y700 (2024), apakah bisa memberikan gebrakan di pasar tablet gaming.

Baca Juga: Jelang Rilis, Spesifikasi Utama Vivo V40e Beredar ke Publik

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI