Melengkapi produk AIoT nya di Indonesia, Tecno juga memperkenalkan dua produk power bank berkapasitas 10000 mAh (P103Q) dan 20000 mAh (P204Q) yang siap memastikan perangkat apapun tetap terhubung kapan saja dan dimana saja.
Desainnya elegan dan ergonomis, kamu dapat langsung melihat sisa kapasitas baterai melalui layar LED.
Power bank Tecno memiliki 2 kabel build-in (type C & lighting) untuk output dan 3 port lainnya yaitu type C (input / output), type A (output) dan micro USB (input).
Dengan pengisian daya cepat up-to 22,5W, power bank ini mampu dapat cepat mengisi daya hingga 4 perangkat secara bersamaan.
Dilengkapi pula dengan teknologi multi proteksi seperti overpower protection, high temperature discharge protection, hingga short circuit protection yang membuat power bank ini aman dan memenuhi standar internasional untuk transportasi udara.
Tecno power bank juga akan tersedia dengan dua pilihan warna hitam dan putih.
Semua produk AIoT Tecno sudah bisa dibeli melalui e-commerce official TECNO di Shopee, TikTok Shop, Tokopedia, Lazada dan Akulaku mulai 3 Januari 2025.
Tecno Watch Pro 2 akan dijual dengan Harga Rp449,000, TWS Tecno True 1 Air dengan harga Rp499,000, TWS Tecno Buds 4 dengan harga Rp159,000, Tecno power bank 10000 mAh seharga Rp199,000, dan Tecno Power Bank 20000 mAh seharga Rp259,000.
Tecno juga memberikan garansi produk AIoT selama 12 bulan.
Baca Juga: Baru Meluncur, Casio Ring Watch Laris Manis