Menunduk Saat Salaman dengan Jokowi, Gesture Prabowo Kena Sentil Netizen: Anda Itu Presiden..

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:32 WIB
Menunduk Saat Salaman dengan Jokowi, Gesture Prabowo Kena Sentil Netizen: Anda Itu Presiden..
Prabowo menunduk saat salaman dengan Jokowi. (x/Tan_Mar3M)

Suara.com - Beberapa momen yang terjadi di peluncuran Danantara yang digelar pada Senin (24/2/2025) mencuri perhatian. Salah satunya adalah momen Prabowo nampak menunduk ketika bersalaman dengan Jokowi.

Momen Prabowo terlihat menunduk ketika bersalaman dengan Jokowi ini diunggah oleh akun @Tan_Mar3M dan menjadi viral di X dalam waktu singkat.

Diduga momen ini terjadi ketika Presiden Indonesia, Prabowo Subianto didampingi dua pengawas Danantara, Susilo Bambang Yudhoyono dan Jokowi sedang meluncurkan program pemerintah tersebut.

Usai resmi memperkenalkan Danantara, Prabowo kemudian bersalaman dengan Jokowi dan SBY. Dalam screenshot yang diunggah, Presiden Indonesia ini terlihat menundukan kepala ketika berjabat tangan dengan Jokowi.

Momen ini rupanya menjadi perhatian publik hingga meninggalkan berbagai komentar. Banyak yang merasa jika Prabowo tidak seharusnya melakukan gesture tersebut ketika bersalaman dengan mantan Presiden Indonesia ini.

Prabowo menunduk saat salaman dengan Jokowi. (x/Tan_Mar3M)
Prabowo menunduk saat salaman dengan Jokowi. (x/Tan_Mar3M)

"Wok, Anda itu presiden gak harus nunduk pada mantan presiden. Wok, Anda itu lebih tua, gak harus nunduk pada yang lebih muda. Wok, Anda itu presiden, gestur Anda akan dibaca publik" tulis akun @Tan_Mar3M.

Momen jabat tangan Prabowo dengan Jokowi kemudian dibandingkan ketika dirinya menyapa SBY. Ketika bersalaman, Prabowo nampak menegakan kepalanya sambil memandang mantan Presiden Indonesia ini.

"Sama SBY tegakan kepala dia. Antara kena pengaruh klenik, kemakan budi dan terdoktrin beda tipis" tulisnya lebih lanjut.

"Gak masuk akal presiden terlihat nunduk saat salaman. Indonesia benar-benar gelap" balas netizen.

Baca Juga: Kaesang Diduga Bakal Gabung Danantara, Publik Nyinyir: Ngurus Bisnis Pisang Aja Bangkrut

"Yang presiden siapa sih sebenarnya?" komentar akun lainnya.

"Ya ampun punya presiden begitu. Sedih rasanya, negara seperti tak ada wibawa, karena sikap kepala negara seperti itu" ungkap netizen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI