Kalahkan Samsung Galaxy S23 FE, Begini Hasil Tes Kamera Tecno Camon 40 Pro

Rabu, 12 Maret 2025 | 17:20 WIB
Kalahkan Samsung Galaxy S23 FE, Begini Hasil Tes Kamera Tecno Camon 40 Pro
Tecno Camon 40 Pro. (Tecno)

Suara.com - Tecno bersiap menghadirkan HP midrange dengan kamera menawan di kelasnya. Laman DxOMark baru-baru ini mengungkap bila Tecno Camon 40 Pro mampu menghasilkan performa kamera terbaik di rentang harga 200-400 dolar AS.

Tak hanya itu, Tecno Camon 40 Pro juga berhasil mengungguli performa kamera Samsung Galaxy S23 FE. Sebagai pembanding, Samsung Galaxy S23 FE debut ke Indonesia pertama kali dengan harga Rp 8.999.000.

Meski belum diumumkan oleh perusahaan, Tecno Camon 40 Pro diyakini merupakan HP midrange. Laman DxOMark sendiri menyebutkan bila Tecno Camon 40 Pro 5G mempunyai harga sebesar 269 dolar AS atau Rp 4,4 juta.

Bicara soal spesifikasi, Tecno Camon 40 Pro mengusung kamera ganda berkonfigurasi Sony LYT-701 50 MP (primer, OIS) + 8 MP (ultrawide). Punch-hole pada bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 50 MP.

Perlu diketahui, DxOMark merupakan situs benchmark kamera smartphone yang cukup populer. DxOMark melabeli Tecno Camon 40 Pro sebagai smartphone berkamera terbaik di rentang 200-400 dolar AS.

7 HP kamera terbaik dengan rentang harga 200-600 dolar AS. (DxOMark)
7 HP kamera terbaik dengan rentang harga 200-600 dolar AS. (DxOMark)

HP midrange ini mengalahkan beberapa ponsel yang lebih mahal yaitu Samsung Galaxy S23 FE, Google Pixel 8A, dan Honor 200 Pro. Tecno Camon 40 Pro diketahui mampu mencetak skor kamera total sebesar 138 poin di DxOMark. Itu jauh mengungguli Samsung Galaxy S23 FE yang hanya meraih skor 127 poin.

DxOMark memberikan pujian kepada Tecno Camon 40 Pro terutama terkait kualitas foto dalam kondisi cahaya rendah. Berikut kelebihan dan kekurangan kamera Tecno Camon 40 Pro dikutip dari DxOMark:

Kelebihan Tecno Camon 40 Pro

  • Pengalaman fotografi yang menyaingi produk dari segmen harga lebih tinggi
  • Potret yang tampak nyata dengan warna kulit natural
  • Kemampuan cahaya rendah yang kuat menghasilkan gambar dengan detail bagus

Kekurangan Tecno Camon 40 Pro

Baca Juga: Realme Siapkan HP Murah dengan Fitur Tangguh, Harga Diprediksi Rp 2 Jutaan

  • Noise terlihat pada foto dan video yang diambil pada pemandangan menantang
  • Stabilisasi yang tidak konsisten dalam video
  • Kamera mungkin agak lambat untuk menangkap momen
Hasil tes kamera Tecno Camon 40 Pro. (Tecno)
Hasil tes kamera Tecno Camon 40 Pro. (DxOMark)

Soal jeroan, Tecno Camon 40 Pro 5G mengandalkan Dimensity 7300 dengan opsi RAM 8 GB atau RAM 12 GB. Fitur lain mencakup layar AMOLED 6,78 inci, refresh rate 144 Hz, Android 15, penyimpanan 256 GB, baterai 5.200 mAh, dan fast charging 45 W.

Sebagai catatan, harga yang tercantum di DxOMark mungkin terdapat kesalahan mengingat fitur tersebut mengisyaratkan bahwa perangkat adalah ponsel midrange premium.

Poster resmi mengonfirmasi bila Tecno Camon 40 dan Tecno Camon 40 Pro bakal meluncur ke Indonesia pada 18 Maret 2025. Kedua smartphone sebelumnya telah lolos sertifikasi SDPPI serta TKDN.

Dilihat dari pengujian DxOMark, Tecno Camon 40 Pro sangat menarik karena mampu mengalahkan kualitas kamera dari beberapa ponsel Google Pixel.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI