Salah satu konten mengungkap ia akan bangun siang pada hari Senin. Meski tak lagi menjadi PR Manager Esports Moonton ID, Azwin mengaku bangga melihat transformasi MPL Indonesia.
"Sejak bergabung di Moonton Games pada 2019, saya telah menyaksikan pertumbuhan dan transformasi MPL Indonesia dan juga esports di Tanah Air yang semuanya mengerucut ke satu hal bahwa esports di Indonesia akan semakin berkembang ke arah yang positif," kata Azwin Nugraha kepada Suara.com, Senin (21/04/2025).
Azwin Nugraha masih belum menjelaskan terkait kesibukan apa yang akan dijalani setelah mengundurkan diri dari Moonton. Meski begitu, Azwin mengungkap bahwa ia bakal rehat dan istirahat sejenak. Ia mengakui bila meninggalkan Moonton merupakan keputusan cukup berat. Setelah ini, Azwin ingin mencoba tantangan dan mengeksplore hal-hal baru.
"Keputusan untuk meninggalkan Moonton memang berat, namun saya ingin rehat sejenak dan berkaca setelah lima tahun ini apa yang selanjutnya harus dan belum saya lakukan, saya mau explore lebih jauh lagi," ungkap Azwin Nugraha.
Pesan Azwin untuk Dunia Esports
![MPL ID S14 masuk daftar turnamen esports terpopuler dari kategori Hours Watched. [Escharts]](https://media.suara.com/pictures/original/2024/11/03/13588-mpl-id-s14-masuk-daftar-turnamen-esports-terpopuler.jpg)
Lebih dari 150 juta pemain mobile membuat dunia eSports berkembang pesat di Indonesia. Azwin Nugraha berpandangan bila industri eSports Indonesia mempunyai masa depan yang cerah.
"Esports Indonesia memiliki masa depan yang sangat cerah. Dengan talenta-talenta muda yang terus tumbuh, komunitas yang solid, dan semangat kolaborasi yang kuat, saya percaya kita sedang menuju era emas esports tanah air. Saya bangga pernah menjadi bagian dari perjalanan ini, dan saya berharap semua elemen di esports dapat terus bahu membahu mencapai satu tujuan," kata Azwin.
Terkait 'Om2Moonton', Azwin mengaku masih tetap mengaktifkan akun tersebut di IG dan TikTok. Meski begitu, ia belum memutuskan apakah masih akan ada di dunia eSports atau tidak. Azwin mengaku saat ini akan berfokus untuk istirahat dan menghabiskan waktu bersama keluarga.
"Akun media sosial akan terus aktif. Saat ini saya belum bisa menjawab apakah masih akan ada di esports ke depannya atau tidak karena fokus saya saat ini adalah istirahat dan keluarga," pungkas Azwin Nugraha.
Baca Juga: Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius