Review Poco F7 Pro: Comeback HP 'Pro' Setelah Absen 5 Tahun

Dicky Prastya Suara.Com
Senin, 19 Mei 2025 | 11:53 WIB
Review Poco F7 Pro: Comeback HP 'Pro' Setelah Absen 5 Tahun
Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Suara.com - Poco F7 Pro baru saja resmi diluncurkan ke Indonesia. Ponsel ini dikenalkan bersama sang kakak, Poco F7 Ultra, pada 15 April 2025 lalu.

Kehadiran Poco F7 Pro ini sekaligus jadi momen comeback seri Pro ke Tanah Air. Saudara Xiaomi itu sudah lama tak memperkenalkan varian Poco F sejak 2020 lalu, di mana edisi terakhirnya adalah Poco F2 Pro.

Suara.com berkesempatan melakukan review Poco F7 Pro selama hampir satu bulan. Berikut ulasannya.

Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Desain dan isi boks

Poco sepertinya ingin mencoba desain lebih sederhana lewat Poco F7 Pro ini. Sisi belakang ponsel kini tampil simpel dengan modul kamera melingkar, yang dipadukan dengan lampu flash LED di sampingnya.

Meski tak lagi menggunakan modul kamera yang memenuhi setengah panel ala HP Poco biasanya, desain ini justru mengingatkan saya dengan Tecno Spark 20 Pro+ yang juga sudah dihadirkan ke Indonesia.

Varian warna Poco F7 Pro yang kami dapatkan saat review HP ini adalah Blue. Menurut kami, ini jadi opsi terbaik dibanding dua warna lain seperti hitam atau silver.

Sisi belakang Poco F7 Pro ini memiliki panel berbahan kaca dengan bingkai aluminium, membuatnya terasa kokoh dan mahal layaknya memegang HP premium. Sedikit licin waktu digenggam, tapi tidak meninggalkan bekas sidik jari.

Ukuran dimensinya sendiri 160.3 x 75 x 8.1 mm dengan bobot 206 gram. Oh ya Poco F7 Pro ini juga memiliki rating IP68 yang membuatnya tahan debu dan air. Ponsel ini pun masih aman saat kami coba celupkan ke dalam sungai.

Sisi atas Poco F7 Pro menampilkan garis antena serta lubang speaker yang tertanam dalam bezel. Sedangkan bawahnya ada port dual SIM, mikrofon, USB-C, dan juga speaker yang berarti ada dua speaker atas bawah.

Baca Juga: Review Film Mission Impossible - The Final Reckoning: Misi Akhir Termegah?

Sedangkan sisi kiri masih memperlihatkan garis antena. Lalu di sisi kanan ada tombol daya dan pengatur volume. Poco F7 Pro juga sudah memiliki fitur NFC ya, jadi aman kalau untuk isi ulang kartu elektronik.

Isi boks Poco F7 Pro sendiri mencakup satu unit ponsel, charger 90W, kabel USB-A to USB-C, SIM ejector, panduan singkat, garansi, hingga case silikon warna hitam.

Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Layar

Poco F7 Pro mengusung layar AMOLED berukuran 6.67 inci, resolusi WQHD+ 3200 x 1440 piksel, refresh rate 120Hz, touch sampling rate 480Hz, kecerahan maksimum 3.200 nits, kerapatan piksel 526 ppi, menampung 68 miliar warna, dan mendukung fitur HDR10+, Dolby Vision, hingga dilapisi Corning Gorilla Glass 7i.

Layar Poco F7 Pro ini sudah amat nyaman untuk dipakai scroll artikel internet, menonton video, ataupun menjelajahi media sosial. Jika dipakai di siang hari terik, layar ponsel ini masih tetap terlihat karena warnanya yang cukup terang.

Perlu diketahui juga kalau layar Poco F7 Pro ini hanya menyediakan opsi 60Hz atau 120Hz. Jika kalian ingin layar mulus ketika dipakai, bisa pilih 120Hz. Risikonya adalah baterainya jadi lebih boros.

Namun untuk yang mau hemat baterai, kalian bisa menggunakan opsi 60Hz, meskipun layarnya tidak semulus 120Hz. Selama pemakaian, kami lebih menggunakan opsi Default agar penggunaannya lebih optimal.

Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Kamera

Poco F7 Pro memiliki kamera utama Light Fusion 800 50MP dengan fitur optical image stabilization (OIS) dan kamera ultrawide 8MP. Sedangkan bagian depannya ada kamera selfie beresolusi 20MP.

Berbeda dengan Xiaomi yang sudah bekerja sama dengan Leica, Poco F7 Pro memang tampil dengan kameranya buatan sendiri. Meski begitu, kamera ponsel ini masih bisa bersaing dengan ponsel di kelas Rp 7 jutaan.

Foto kondisi siang hari misalnya, warnanya terlihat lebih alami. Detail masih tajam. Beda objek dengan latar sekitar seperti langit masih tampak baik.

Begitu juga di kondisi malam hari. Kamera Poco F7 Pro mampu menangkan objek seperti bangunan dengan detail. Warnanya pun sedap untuk dilihat.

Tapi beberapa hasil foto dari kamera ultrawide masih kurang konsisten. Terkadang warnanya terlihat kontras dan pudar jika dibanding kamera utama. Beberapa detail foto juga tampak kurang tajam.

Catatan lain, fitur Night Mode juga wajib dinyalakan apabila pengambilan foto dilakukan di tempat yang sangat minim cahaya. Meskipun warnanya terlihat berlebihan, misalnya cahaya lampu lebih kuning, hasil foto setidaknya jadi lebih baik.

Berikut hasil kamera Poco F7 Pro:

Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review hasil kamera Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Performa dan baterai

Poco F7 Pro dibekali prosesor Snapdragon 8 Gen 3 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR5X 12GB dan ROM UFS 4.1 512GB. Baterai Poco F7 Pro sendiri berkapasitas 6.000 mAh dengan charger 90W.

Meski bukan chipset terbaru seperti Snapdragon 8 Elite, prosesor yang ada di HP Poco F7 Ultra sudah amat kencang. Terbukti saat diuji di aplikasi benchmark, skor AnTuTu Poco F7 Pro tembus 1.942.216.

Sedangkan di aplikasi Geekbench 6, skor Poco F7 mendapatkan 2.076 untuk single core dan 6.196 untuk multi core.

Untuk main game ringan seperti Mobile Legends, Poco F7 Pro mampu menjalankan opsi Frame Rate 'Tinggi' dan Grafis 'Ultra'. Sementara game berat seperti Genshin Impact, Poco F7 Pro bisa dimainkan dengan kualitas grafik 'Tinggi'.

Selama dimainkan kurang lebih 30 menit, tidak ada kendala teknis seperti patah-patah ataupun panas. Poco F7 Pro bisa menjalankan Mobile Legends dan Genshin Impact dengan sempurna.

Baterai Poco F7 Pro sendiri awet sehari penuh jika dipakai untuk aktivitas ringan seperti browsing internet, menonton video, ataupun main media sosial.

Jika digunakan untuk main Genshin Impact 30 menit, baterai Poco F7 Pro berkurang 9 persen. Sedangkan MLBB 36 menit baterainya berkurang 8 persen.

Sementara untuk kecepatan charger, pengisian daya dari 0 ke 100 persen hanya memakan waktu sekitar 40 menit. Tapi selama review HP, kami menggunakan mode kecepatan standar, yang mana charger Poco F7 Pro perlu hingga satu jam.

Review performa Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review performa Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Kesimpulan

Jargon 'Extreme Performance Extreme Price' yang kerap digaungkan Poco Indonesia kembali dibuktikan lagi lewat Poco F7 Pro. Malah ponsel ini saya kira lebih cocok dinobatkan sebagai 'Flagship Killer'.

Meskipun dirilis tahun lalu, chipset Snapdragon 8 Gen 3 biasanya dipakai di HP premium yang harganya belasan juta. Namun saudara Xiaomi ini bisa menghadirkannya di Poco F7 Pro, yang harganya cuma sekitar Rp 7 jutaan.

Prosesor kelas flagship, layar premium, material kokoh, baterai besar, charger kencang, semua bisa dilibas di Poco F7 Ultra, yang lagi-lagi harganya tak sampai Rp 10 juta.

Tapi Poco F7 Pro juga bukan HP sempurna. Menurut saya, desain ponsel ini agak kurang pas untuk HP kelas Rp 7 jutaan karena sudah ada di Tecno Spark 20 Pro+ yang harganya cuma Rp 2 jutaan.

Di aspek kamera pun sebenarnya masih perdebatan. Kadang beberapa hasil foto yang bisa dijepret Poco F7 Pro dengan baik, tapi ada pula yang seolah hanya 'cukup' saja. 

Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]
Review Poco F7 Pro. [Suara.com/Dicky Prastya]

Absennya kamera telefoto juga bisa menjadi pertimbangan untuk kalian yang suka memotret dari jarak jauh, misalnya penonton konser. Di harga Rp 7 jutaan, masih ada ponsel dengan kamera lebih baik ketimbang Poco F7 Pro.

Namun dari plus minus di atas, Poco F7 Pro tentu sangat layak beli. Lebih lagi harganya kini masih diskon Rp 6.999.000 dari yang semula Rp 7.499.000.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI