![Peluncuran Kamera X half di Jakarta, Jumat (23/5/2025). [Fujifilm]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/24/18259-kamera-x-half.jpg)
X half hadir dengan layar LCD berasio 3:4 dan viewfinder optik yang dirancang untuk komposisi gambar vertikal, sempurna untuk pengambilan foto maupun video vertikal seperti pada smartphone.
Kamera X half dibekali sensor back-illuminated 1 inci dan lensa prime 32mm F2.8 (setara 35mm), menghasilkan kualitas gambar yang tajam dan bodi yang ringkas serta ringan.
Panjang fokusnya menyerupai kamera sekali pakai legendaris "QuickSnap", sehingga para penggemar "QuickSnap" dapat menikmati angle kamera yang familiar.
X half memungkinkan pengguna membuat gambar 2-in-1 langsung di dalam kamera dengan menggabungkan foto dan video vertikal dengan menggunakan tuas pemutar.
Selain itu, pengguna juga dapat membuat gambar 2-in-1 dengan mengkombinasikan foto favorit melalui aplikasi khusus "X half app" yang menawarkan pengalaman editing yang sederhana, termasuk mengganti warna, ukuran gambar, serta menukar posisi kiri-kanan gambar.
X half dilengkapi 13 pilihan Film Simulation, termasuk "REALA ACE" yang menawarkan perpaduan antara reproduksi warna yang akurat dan ekspresi tonal yang kuat.
Pengguna dapat memilih simulasi film yang berbeda sesuai subjek dan suasana untuk hasil foto yang lebih ekspresif.
Kamera X half ini akan tersedia untuk dibeli mulai 12 Juni 2025.
Baca Juga: HP di Bawah Rp 2 Juta dengan Kamera Terbaik, Cocok untuk Content Creator Pemula