6 HP Gaming Terbaru di Juli 2025: Harga Murah Mulai Rp 1 Jutaan, Jeroan Ngebut

Minggu, 13 Juli 2025 | 15:05 WIB
6 HP Gaming Terbaru di Juli 2025: Harga Murah Mulai Rp 1 Jutaan, Jeroan Ngebut
Tecno POVA 7. (Tecno Mobile)

Suara.com - Memilih HP gaming dengan performa ngebut tidak selalu harus menguras dompet. Di bawah ini kami rangkum 6 HP gaming terbaru di Juli 2025 yang dijual murah mulai Rp 1 jutaan saja.

Menjawab kebutuhan pasar, berbagai vendor HP kini menyajikan banyak HP gaming terbaru yang dirilis dengan harga terjangkau, bahkan mulai dari Rp 1 jutaan saja.

Di Juli 2025 ini, beberapa produsen HP kembali meluncurkan seri gaming andalan dengan spesifikasi yang lebih gahar dari sebelumnya.

Mulai dari prosesor kencang, layar dengan refresh rate tinggi, hingga baterai tahan lama, semuanya dirancang untuk mendukung aktivitas gaming kamu seharian.

Kalau kamu sedang berburu HP gaming terbaru yang murah tapi punya jeroan cepat, daftar 6 HP gaming terbaru di Juli 2025 ini bisa menjadi pilihan.

1. Tecno POVA 7

Tecno POVA 7. (Tecno Mobile)
Tecno POVA 7. (Tecno Mobile)

Ukuran layar: 6.78 inci, IPS LCD, 1080 x 2460 pixels, 120Hz
Memori: RAM 8 GB, ROM 128/256 GB
CPU: MediaTek Helio G100 Ultimate
Kamera: Belakang: Dual 108 MP + 2 MP, depan 8 MP
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: 7000 mAh
Harga: Rp 1.989.000 (8/128 GB), Rp 2.239.000 (8/256 GB)

2. Nubia Neo 3 5G

Nubia Neo 3 5G. (Nubia)
Nubia Neo 3 5G. (Nubia)

Ukuran layar: 6.8 inci, AMOLED, 1080 x 2392 pixels, 120Hz
Memori: RAM 8 GB, ROM 256 GB
CPU: UNISOC T8300
Kamera: Belakang: Dual 50 MP + 2 MP, depan 8 MP
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: 6000 mAh
Harga: Rp 2.349.000 (8/256 GB)

Baca Juga: Spesifikasi Infinix Hot 60 5G, Penantang Baru Kelas HP 5G Murah

3. Nubia Neo 3 GT

Nubia Neo 3 GT. (Nubia)
Nubia Neo 3 GT. (Nubia)

Ukuran layar: 6.8 inci, OLED, 1080 x 2392 pixels, 120Hz
Memori: RAM 8 GB, ROM 256 GB
CPU: UNISOC T9100
Kamera: Belakang: Dual 50 MP + 2 MP, depan 16 MP
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: 6000 mAh
Harga: Rp 2.999.000 (8/256 GB)

4. Tecno POVA Curve 5G

Tecno POVA Curve 5G. (Tecno Mobile)
Tecno POVA Curve 5G. (Tecno Mobile)

Ukuran layar: 6.78 inci, AMOLED, 1080 x 2436 pixels, 144Hz
Memori: RAM 8 GB, ROM 256 GB
CPU: MediaTek Dimensity 7300 Ultimate
Kamera: Belakang: Dual 64 MP + 2 MP, depan 12 MP
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: 5500 mAh
Harga: Rp 3.449.000 (8/256 GB)

5. Infinix GT 30 Pro

Infinix GT 30 Pro. (Tecno Mobile)
Infinix GT 30 Pro. (Tecno Mobile)

Ukuran layar: 6.78 inci, AMOLED, 1224 x 2720 pixels, 144Hz
Memori: RAM 8 GB, ROM 256 GB
CPU: Mediatek Dimensity 8350 Ultimate (4 nm), Octa-core
Kamera: Belakang: Dual 108 MP f/1.9 (wide) + 8 MP f/2.2 111 (ultrawide), depan 13 MP f/2.2 (wide)
SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
Baterai: 5500 mAh
Harga: Rp 3.999.000 (8/256 GB)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI