Suara.com - Cari HP Xiaomi murah dengan memori besar? Ada beberapa rekomendasi HP murah Xiaomi RAM 8 GB memori 256 GB terbaru 2025 yang bisa Anda pertimbangkan untuk dibeli.
Xiaomi menjadi salah satu brand yang sangat dipertimbangkan masyarakat Indonesia. Ponsel buatan Tiongkok ini dijual dengan harga yang cukup miring meski dibekali dengan spesifikasi unggulan.
Ya, harga adalah faktor terpenting yang perlu Anda pertimbangkan saat membeli ponsel pintar. Tidak semua orang mampu membeli iPhone.
Oleh karena itu, Xiaomi sangat mementingkan harga perangkatnya. Bahkan beberapa ponsel Xiaomi yang sudah memiliki spesifikasi premium dijual di bawah Rp5 jutaan saja.
Mengapa perangkat Xiaomi dijual begitu murah?
Lalu muncul pertanyaan. Bagaimana Xiaomi bisa menjual ponsel pintarnya dengan harga yang sangat murah, sementara perusahaan lain tidak bisa?
Ada dua jawaban logis tentang hal ini. Pertama, Xiaomi menjual produknya langsung ke konsumen melalui toko online. Tidak ada toko offline. Tidak ada distributor. Tidak ada biaya tambahan.
Keduanya, Xiaomi tidak mengeluarkan biaya untuk iklan. Mereka mengandalkan media sosial dan promosi dari mulut ke mulut dari pelanggan setia mereka.
Bicara tentang ponsel Xiaomi murah berkualitas, ada beberapa rekomendasi HP Xiaomi murah yang sudah dibekali dengan RAM 8 GB dan memori 256 GB.
Kombinasi RAM 8 GB dan memori 256 GB menjadi hal terbaik untuk membuat kinerja ponsel Anda lebih lancar sembari bisa menyimpan banyak file di ponsel kesayangan.
Baca Juga: 3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB Terbaru 2025
Sudah dirangkum Suara.com, berikut ini rekomendasi HP Xiaomi murah dengan memori besar yang menjadi pilihan menarik di Juli 2025.
1. Redmi Note 14 4G
![Redmi Note 14 4G . [Xiaomi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/01/26/81352-redmi-note-14-4g.jpg)
- Ukuran layar: 6.67 inci, 1080 x 2400 pixels, AMOLED, 120Hz, 2100 nits
- Memori: RAM 8 GB, penyimpanan 256 GB, microSD slot
- Sistem operasi: Android 14, HyperOS
- Chipset: Mediatek Helio G99-Ultra, Octa-core
- GPU: Mali-G57 MC2
- Kamera: Triple 108 MP f/1.7 (wide) 1/1.67' 0.64µm PDAF, 2 MP f/2.4 (macro), 2 MP f/2.4 (depth), Depan 20 MP, f/2.2 (wide), 1/4.0' 0.7µm
- SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
- Baterai: 5500 mAh
- Berat: 196.5 gr
- Harga: Rp2.599.000
2. Redmi 13X
![Redmi 13X. [Xiaomi Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/06/04/97496-redmi-13x.jpg)
- Ukuran layar: 6.79 inci, 1080 x 2460 pixels, IPS LCD, 90Hz
- Memori: RAM 8 GB, penyimpanan 256 GB, microSD slot
- Sistem operasi: Android 14, HyperOS
- Chipset: Mediatek Helio G91 Ultra (12 nm), Octa-core
- GPU: Mali-G52 MC2
- Kamera: Dual 108 MP f/1.8 PDAF (wide), 2 MP f/2.4 (macro), Depan 13 MP f/2.5 (wide)
- SIM: Dual SIM (Nano-SIM)
- Baterai: 5030 mAh
- Berat: 205 g
- Harga: Rp1.799.000
3. Redmi Note 13 5G
![Redmi Note 13 5G. [Xiaomi Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/03/14/36683-redmi-note-13-5g.jpg)
- Ukuran layar: 6.67 inci, 1080 x 2400 pixels, AMOLED, 120Hz, 500 nits
- Memori: RAM 8 GB, penyimpanan 256 GB
- Sistem operasi: Android 13, MIUI 14
- Chipset: MediaTek Dimensity 6080, Octa-core, hingga 2,4 GHz
- GPU: Mali-G57 MC2
- Kamera: Triple 108 MP (wide), f/1.7, 8 MP (ultrawide), f/2.2, 2 MP (macro), f/2.4, PDAF, Depan 16 MP (wide), f/2.4
- SIM: Hybrid Dual SIM (Nano-SIM)
- Baterai: 5000 mAh, fast charging 33W
- Berat: 174 gr
- Harga: Rp2.499.000
4. Redmi 14C