-
Moto X70 Air akan dirilis di China pada 31 Oktober 2025 dengan harga mulai Rp 6,1 juta.
-
Desain ultra tipis 5,99 mm dan bobot 159 g menjadikannya pesaing iPhone Air dan Galaxy S25 Edge.
-
Ditenagai Snapdragon 7 Gen 4, layar pOLED 120Hz, tiga kamera 50 MP, dan baterai 4.800 mAh 68W.
Suara.com - Motorola mengumumkan bahwa mereka bersiap merilis Moto X70 Air pada 31 Oktober 2025 di China. Menjelang peluncuran, harga Moto X70 Air beredar ke publik.
Sebagai referensi, Moto X70 Air merupakan smartphone berbodi super tipis yang menyaingi iPhone Air dan Galaxy S25 Edge.
Meski begitu, harga Moto X70 Air jauh lebih murah mengingat Motorola mengincar satu kelas di bawah HP flagship.
Smartphone mengandalkan chipset kelas menengah, setingkat di bawah iPhone Air dan Galaxy S25 Edge yang memakai SoC kelas atas.
Pre-order Moto X70 Air sekarang sudah dibuka melalui toko online Lenovo Mall dan JD.com untuk wilayah China.

Harga Moto X70 Air varian memori terendah (12GB/256GB) dibanderol sebesar 2.599 yuan atau Rp6,1 juta.
Model memori tertinggi (12GB/512GB) dapat dibeli dengan harga 2.899 yuan atau Rp6,7 juta.
Harga Moto X70 Air jauh lebih murah dibanding iPhone Air yang dibanderol Rp21,2 juta.
Banderolnya bahkan sepertiga lebih miring dibanding HP flagship Apple. Kabar gembira, Moto X70 Air digadang-gadang bakal hadir ke pasar global.
Baca Juga: Cuma Rp3 Jutaan! 5 HP Midrange Ini Punya Fitur Khas HP Flagship 2025
Bocoran di Weibo mengklaim bila Moto X70 Air akan meluncur ke pasar global sebagai Motorola Edge 70 pada November 2025 mendatang.
Fitur Moto X70 Air
Moto X70 Air hadir dengan desain ultra tipis dan ringan (ketebalan 5,99 mm, bobot 159 g), bersaing dengan model ramping lainnya.
Perangkat ini didukung oleh Snapdragon 7 Gen 4 yang dipadukan dengan RAM LPDDR5x dan penyimpanan UFS 3.1, serta menjalankan Android 16.
Mengutip FoneArena, layarnya adalah pOLED 6,7 inci beresolusi 1,5K, refresh rate 120Hz, dan kecerahan puncak 4.500 nits.
Untuk fotografi, ponsel mengusung tiga sensor 50 megapiksel (utama Samsung S5KGNJ, ultra-wide, dan kamera depan).