Suara.com - Tablet kini menjadi alat pelengkap studi yang kegunaannya menyaingi laptop. Beberapa tablet yang ada di pasaran punya beragam fitur yang mendukung mahasiswa maupun anak sekolah.
Pertama, tablet bisa menjadi pengganti buku dengan fitur e-book reader sehingga tak perlu lagi membawa buku fisik.
Adapun dengan fitur e-book reader yang sama, beberapa tablet juga punya tambahan fitur notebook untuk membuat catatan pembelajaran. Fitur tersebut juga makin berguna ketika tablet disertai dengan stylus pen atau pensil digital.
Tablet juga dapat digunakan utnuk menonton berbagai media ajar seperti video pembelajaran yang diberikan oleh guru.
Berikut 5 rekomendasi tablet murah untuk belajar yang sudah dilengkapi stylus pen.
Advan Tab Sketsa 3

Advan Tab Sketsa 3 yang dikira-kira produk internasional ternyata produk lokal.
Advan hadir sebagai perusahaan teknologi asal Indonesia yang didirikan pada tahun 1999 dan fokus pada produksi perangkat elektronik terjangkau seperti tablet.
Tablet karya anak bangsa ini dilengkapi dengan Stylus Pen Aktif (dengan sensitivitas tekanan hingga 4096 levels) dan Keyboard Case.
- Layar: 10.1 inci, IPS LCD, Resolusi 1280 x 800 piksel (HD)
- Chipset: UNISOC Tiger T606
- CPU: Octa-core (2x1.6 GHz Cortex-A75 & 6x1.6 GHz Cortex-A55)
- GPU: Mali-G57 MP1
- Memori: RAM 6 GB, Memori Internal 128 GB
- OS: Android 13
- Baterai: 6000 mAh, Pengisian 10W
- Harga pasaran: Rp2.099.000 - Rp2.999.000
Advan Tab Sketsa 2

Ada juga seri pendahulu dari Advan Tab Sketsa 3, yakni Advan Tab Sketsa 2.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
Meskipun merupakan seri yang lebih lama, Advan Tab Sketsa 2 tetap menawarkan keunggulan utama yang dicari oleh pelajar.3
Keunggulan utama tablet ini adalah paket penjualannya yang sudah menyertakan Stylus Pen (untuk mencatat, membuat anotasi, dan menggambar) dan Keyboard Case (untuk mengetik tugas dan laporan).
- Layar: 10.1 inci, IPS LCD, Resolusi 1280 x 800 piksel (HD)
- Chipset: UNISOC Tiger T310
- CPU: Quad-core (1x2.0 GHz Cortex-A75 & 3x1.8 GHz Cortex-A55)
- GPU: PowerVR GE8300
- Memori: RAM 4 GB, Memori Internal 64 GB
- OS: Android 11
- Baterai: 6000 mAh
- Harga pasaran: Rp2.249.000 - Rp2.500.000
itel VistaTab 30 GT

Selanjutnya ada produk dari itel, yakni VistaTab 30 GT.
Tablet itel VistaTab 30 GT menonjolkan performa dan kelengkapan paket yang menjadikannya pilihan menarik untuk keperluan akademis.
Berkat chipset terbarunya, mahasiswa dapat menjalankan aplikasi multitasking berat, seperti membuka banyak tab browser untuk riset, menjalankan aplikasi editing ringan, atau menggunakan aplikasi pengolah data yang lebih kompleks, tanpa lag.
Ada juga dukungan stylus pen yang melengkapi paket penjualan di berbagai gerai resmi.