-
Huawei Mate X7 akan debut global di Dubai pada 11 Desember 2025.
-
Mengusung chipset Kirin 9030 Pro, layar OLED LTPO 120 Hz, dan desain lipat premium.
-
Dilengkapi HarmonyOS 6 dengan kemampuan AI, engsel kokoh, serta baterai besar hingga 5600 mAh.
Durabilitas diperkuat oleh engsel Xuanwu yang kokoh, terbuat dari baja kelas atas (diklaim standar industri antariksa), serta memiliki sertifikasi IP58/IP59.
Meskipun premium, desain Mate X7 tetap ramping dengan ketebalan hanya 4,5 mm saat dibuka.
Untuk mendukung semua kinerjanya, Mate X7 mengemas baterai jumbo 5525mAh (atau 5600 mAh untuk Collector’s Edition) yang didukung pengisian daya super cepat 66 W dan pengisian nirkabel 50 W.