10 Aplikasi Lari Terbaik selain Strava, Fiturnya Tak Kalah Lengkap!

Nur Khotimah Suara.Com
Jum'at, 05 Desember 2025 | 16:15 WIB
10 Aplikasi Lari Terbaik selain Strava, Fiturnya Tak Kalah Lengkap!
Aplikasi lari (freepik)

Suara.com - Salah satu olahraga yang simpel dan mudah dilakukan tanpa perlu banyak persiapan atau mengeluarkan biaya adalah lari. Meski simpel, olahraga lari memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan jiwa.

Kini ada banyak aplikasi lari yang bisa mendukung olahraga larimu. Aplikasi lari biaasanya berfungsi mencatat seberapa jauh jarak lari kamu, sebut saja Strava.

Aplikasi ini bisa kamu akses di HP Android ataupun iPhone. Kebanyakan orang mungkin hanya mengenal Strava sebagai aplikasi lari karena beberapa waktu lalu sempat viral.

Padahal, ada juga aplikasi lari lainnya yang tak kalah keren. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi lari selain Strava yang bisa kamu unduh dan coba!

1. Relive, Run, Ride, Hike & More

Relive merupakan aplikasi yang dirancang untuk membuat aktivitas lari jadi lebih menarik sekaligus bermakna. Aplikasi lari ini dilengkapi berbagai fitur menarik. Tidak hanya membantu kamu melacak aktivitas lari, tetapi juga memungkinkan kamu untuk berbagi pengalaman dengan cara yang unik.

Salah satu fitur menarik dan unik dari Relive adalah kemampuannya membuat video 3D dari aktivitas lari. Video ini akan menampilkan rute yang berhasil kamu tempuh, lengkap dengan foto serta video yang kamu ambil selama berlari.

2. Running App – GPS Run Tracker

Running App – GPS Run Tracker adalah hasil rancangan Leap Fitness Group yang siap membantu para pelari dari semua tingkat kebugaran untuk mencapai tujuan mereka. Aplikasi ini dibekali berbagai fitur canggih, membuatnya menjadi salah satu pilihan utama bagi pelari di seluruh dunia.

Aplikasi yang memanfaatkan teknologi GPS ini dapat melacak rute, jarak, kecepatan, serta elevasi selama berlari. Data ini dapat membantu pelari untuk memahami performa mereka serta membuat penyesuaian yang diperlukan untuk mencapai target mereka.

Ilustrasi aplikasi lari. (Google Play)
Ilustrasi aplikasi lari. (Google Play)

3. Charity Miles

Charity Miles adalah aplikasi yang memungkinkan penggunanya untuk berlari sembari beramal. Menarik sekali, bukan? Setiap kilometer yang berhasil kamu tempuh akan menghasilkan donasi untuk berbagai organisasi atau badan amal.

Aplikasi ini tidak hanya memotivasi penggunanya untuk berlari, tetapi sekaligus memberikan dampak positif bagi masyarakat. Charity Miles mempunyai fitur sosial yang memungkinkan kamu untuk bergabung dengan komunitas pelari dengan tujuan sama.

Kamu dapat berbagi pencapaian, saling memberi dukungan, serta saling memotivasi dengan bergabung dalam tantangan dan acara komunitas.

4. Running Distance Tracker+

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI