Update Free Fire Januari 2026: Ada Skin Jujutsu Kaisen dan Gameplay Baru

Selasa, 13 Januari 2026 | 14:29 WIB
Update Free Fire Januari 2026: Ada Skin Jujutsu Kaisen dan Gameplay Baru
Kolaborasi Free Fire x Jujutsu Kaisen. (Garena)
Baca 10 detik
  • Garena merilis pembaruan konten kolaborasi Free Fire dengan Jujutsu Kaisen pada 14 Januari 2026.
  • Pembaruan mencakup skin, gameplay baru, optimasi fitur seperti 'Pencet untuk Ngomong', dan karakter Morse.
  • Kolaborasi ini menawarkan item eksklusif termasuk bundle karakter utama, dengan bundle Yuji Itadori gratis.

Suara.com - Garena bakal menghadirkan update konten Jujutsu Kaisen pada 14 Januari 2026. Event tersebut memperbarui hadiah pada konten Heartrocker (HRK) sebelumnya.

Update kali ini menawarkan skin Jujutsu Kaisen, gameplay BR anyar, emote keren. Melalui teaser di dalam game, pembaruan turut menyertakan optimasi permainan.

Beberapa perubahan mencakup fitur baru 'Pencet untuk Ngomong' di Mic, optimasi tombol Dual Mode, fitur mabar dengan random, dan angle foto anyar.

Apabila karakter jatuh, itu tidak akan menghentikan lari mereka. Garena sekarang menghadirkan karakter baru dengan nama Morse.

Itu merupakan karakter misterius yang menjadi solusi mutakhir bagi para pemain flanker.

Dengan kemampuan utama bernama Stealth Bytes, Morse dapat memasuki Stealth Mode selama 15 detik yang membuatnya tidak terlihat oleh musuh di luar jarak 16 meter.

Karakter Morse di Free Fire. (ist)
Karakter Morse di Free Fire. (ist)

Morse turut kebal terhadap alat deteksi (scan), serta mendapatkan tambahan kecepatan gerak sebesar 20 persen. Kemampuan ini sangat efektif digunakan di berbagai situasi.

Ia dapat menyelinap ke lini belakang lawan di Clash Squad, hingga melakukan tindakan berisiko seperti melakukan revive teman atau berbelanja di Vending Machine pada mode Battle Royale dengan aman.

Meski tidak dapat menembak selama mode aktif dan memiliki jeda 1 detik saat keluar dari penyamaran, Morse tetap dibekali aim assist jarak dekat (4 meter) untuk perlindungan darurat sebelum skill masuk ke masa cooldown selama 45 detik.

Baca Juga: Game Lawas tapi Laris, Penjualan Forza Horizon 5 Tembus 5 Juta Kopi di PS5

Kolaborasi Free Fire x Jujutsu Kaisen

Event global "Kebangkitan Jujutsu" hadir di Free Fire mulai 14 Januari hingga 13 Februari, membawa pengalaman imersif lewat mekanisme Cursed Energy.

Pemain dapat menguasai teknik ikonik seperti Divergent Fist hingga Unlimited Void di mode Battle Royale dan Clash Squad, serta menjelajahi area Sekolah Jujutsu di map Bermuda (PEAK).

Kolaborasi ini menawarkan koleksi lengkap bertema Jujutsu Kaisen, mulai dari bundle karakter utama (Yuji, Megumi, Nobara, Gojo, dan Sukuna) dengan voiceover asli, hingga skin senjata eksklusif.

Spesial untuk pemain, bundle Yuji Itadori tersedia secara gratis sebagai hadiah utama.

Atmosfer permainan pun semakin hidup berkat musik khusus dari komposer asli animenya, Yoshimasa Terui, serta animasi sinematik yang memukau di sepanjang event.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI