Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:48 WIB
Baldur's Gate 3 Tak Tersedia di Nintendo Switch 2, Developer Ungkap Alasannya
Baldurs Gate 3. (Steam, Larian Studios)
Baca 10 detik
  • Game RPG populer Baldur's Gate 3 dipastikan tidak akan memiliki port untuk konsol Nintendo Switch 2.
  • Larian Studios selaku pengembang menyatakan keinginan kuat, namun keputusan akhir porting berada di tangan Wizards of the Coast.
  • Hubungan buruk antara Larian Studios dan pemilik IP Dungeons & Dragons, Wizards of the Coast, menjadi penghalang utama rilis tersebut.

Suara.com - Baldur's Gate 3 merupakan salah satu game RPG favorit dengan ulasan 'Sangat Positif' di Steam. Sayang, Baldur's Gate 3 ternyata tak mempunyai port untuk konsol genggam Nintendo Switch 2.

Meskipun keinginan dari pihak developer (pengembang), Larian Studios, sangat besar, drama di balik layar dengan pemilik franchise Dungeons & Dragons menjadi penghalang utama yang tampaknya sulit diatasi.

Padahal, game pemenang Game of the Year ini telah sukses besar di PC, PlayStation 5, dan Xbox Series X/S.

Dalam sebuah sesi tanya jawab di Reddit, CEO Larian, Swen Vincke, menyatakan bahwa nasib porting game ini ke konsol baru Nintendo berada di luar kendali mereka.

Ketika ditanya tentang kemungkinan rilis Baldurs Gate 3 untuk Switch 2, Vincke menjawab, “Kami sangat ingin [membawa Baldur's Gate 3 ke Nintendo Switch 2], tetapi itu bukan keputusan kami.”

Pernyataan itu mengindikasikan bahwa keputusan akhir ada di tangan Wizards of the Coast (WotC), pemilik IP Dungeons & Dragons.

Baldurs Gate 3. (Steam, Larian Studios)
Baldurs Gate 3. (Steam, Larian Studios)

Sayang, hubungan antara kedua perusahaan dilaporkan sedang tidak baik. Bocoran dari sumber tepercaya, NateTheHate, memperkuat dugaan ini.

Menurutnya, keretakan hubungan antara Larian dan WotC (yang dimiliki oleh Hasbro) adalah alasan sebenarnya mengapa versi Switch 2 tidak akan terwujud.

Hubungan mereka dengan Hasbro/Wizards of the Coast tidak sehat,” tulis Nate dikutip dari VGC. Ia menambahkan, ada banyak perselisihan yang membuat kolaborasi lebih lanjut menjadi mustahil.

Baca Juga: Game StarCraft Anyar Diprediksi Siap Bangkit, Mantan Petinggi Far Cry Terlibat?

Situasi ini juga sejalan dengan keputusan Larian untuk tidak membuat DLC atau sekuel Baldur's Gate 3.

Mereka nampak memilih untuk kembali fokus pada franchise mereka sendiri, Divinity.

Ketegangan ini diduga dipicu oleh beberapa faktor, termasuk PHK besar-besaran di Hasbro yang melibatkan orang-orang kunci dalam kemitraan dengan Larian.

Pada akhirnya, meskipun Switch 2 memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk menjalankan game RPG populer, perselisihan korporat telah menutup pintu rapat-rapat. Prospek untuk petualangan epik di dunia Baldur's Gate di genggaman tangan sekarang tampak suram.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI