FishLog Dorong Implementasi Program Stelina Berkelanjutan di Indonesia

Iwan Supriyatna Suara.Com
Selasa, 27 Juni 2023 | 14:30 WIB
FishLog Dorong Implementasi Program Stelina Berkelanjutan di Indonesia
FishLog sebagai perusahaan penyedia solusi teknologi perikanan, mengadakan kegiatan Webinar Monthly Series (WMS).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan mendukung program STELINA - sebuah program yang diprakarsai oleh pemerintah Indonesia untuk meningkatkan traceability dan logistik industri perikanan Indonesia, FishLog ingin turut mendorong perubahan positif dalam skala global.

Dari pencapaian yang dimiliki selama ini, FishLog menekankan misinya untuk berkolaborasi dengan mitra internasional dan mempromosikan praktik perikanan yang bertanggung jawab di seluruh dunia.

Teknologi digital sebagai salah satu upaya efisiensi mata rantai pasok industri perikanan dan pemberdayaan bagi pemilik usaha perikanan skala kecil hingga besar.

Perlu adanya kolaborasi dengan berbagai aktor/stakeholder pelaku di sektor perikanan agar terbentuk ekosistem bisnis perikanan yang efektif, efisien, dan berkelanjutan.

FishLog menjadi solusi dari ketertelusuran yang tercatat, terintegrasi, efisien dan berkelanjutan. FishLog membentuk ekosistem rantai pasok yang mendukung traceability dari hulu ke hilir. Warehouse Management System menjadi salah satu solusi dari keterlacakan produk perikanan secara digital.

“Dalam Webinar Monthly Series kali ini, FishLog akan menampilkan pengalaman yang telah dilakukan dalam integrasi sistem traceability hingga saat ini. Bersama dengan para pakar, kami siap menunjukkan eksistensi FishLog guna menciptakan industri perikanan berkelanjutan baik secara nasional maupun global,” tutup Reza.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI