Nobar Film Dokumenter Dirty Vote Batal Malam Ini, Co Founder M Bloc Buka Suara

Senin, 12 Februari 2024 | 19:31 WIB
Nobar Film Dokumenter Dirty Vote Batal Malam Ini, Co Founder M Bloc Buka Suara
Manajemen beralasan pelarangan nobar film dokumenter Dirty Vote untuk mengikuti aturan terkait masa tenang pemilu.

Suara.com - Manajemen M Bloc Space buka suara soal pelarangan nonton bareng (nobar) dan diskusi film dokumenter Dirty Vote yang sedianya dilaksanakan malam ini, Senin (12/2/2024) di Mbloc Creative Hall, Jakarta Selatan.

Manajemen beralasan pelarangan ini untuk mengikuti aturan terkait masa tenang pemilu.

"Betul, memang keputusan manajemen M Bloc Space," kata Co Founder M Block Group Wendi Putranto saat dikonfirmasi Suara.com pada Senin (12/2/2024).

Wendi menjelaskan bahwa M Bloc Space merupakan aset milik BUMN Peruri yang dialihfungsikan menjadi ruang kreatif publik.

"M Bloc Space itu memang project kolaborasi optimalisasi aset milik Peruri yang dialihfungsikan menjadi ruang kreatif publik. Sudah berjalan 4 tahun dikelola oleh PT Ruang Riang Milenial," paparnya.

Sebelumnya Rumah produksi WatchDoc merilis film dokumenter bertajuk "Dirty Vote" di masa tenang kampanye, film ini berisi dugaan kecurangan yang terjadi dalam proses Pemilu 2024.

Dalam film ini, tiga pakar hukum seperti Bivitri Susanti, Zainal Arifin Mochtar, dan Feri Amsari mengupas upaya kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif dalam film tersebut. Ketiga sosok ahli hukum itu selama ini juga aktif dalam gerakan antikorupsi.

Adapun WatchDoc pernah merilis film-film dalam momentum pemilu. Pada 2014, mereka meluncurkan film Ketujuh. Lalu pada 2017, menjelang Pilkada DKI Jakarta, mereka menerbitkan Jakarta Unfair. Pada Pilpres 2019, ada film Sexy Killers.

Baca Juga: Film Dirty Vote Bikin Heboh Soal Pemilu, Ananda Badudu Sindir Uang Influencer

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI