Suara.com - Manajer Manchester City Manuel Pellegrini menanggapi datar hasil imbang skuatnya melawan Leicester City. Namun demikian, Pellegrini tetap mengakui bahwa skuatnya telah bermain baik.
Pada laga dua tim papan atas di King Power Stadium, Rabu (30/12/2015) dinihari WIB, berakhir imbang tanpa gol. Meski demikian, tim tamu memiliki peluang yang lebih baik dari Leicester City.
Pellegrini pun menegaskan bahwa skuatnya seharusnya bisa pulang membawa tiga poin. "Kami datang untuk tiga poin, lebih banyak penguasaan bola, lebih banyak peluang, hal yang lebih untuk memenangi pertandingan," ujarnya.
"Jika Anda tidak dapat memenangi pertandingan ini maka Anda boleh kalah dan kami solid menghadpi tim yang sulit ini. Saya tidak senang namun juga tidak kecewa karena kami bermain baik," tukas Pellegrini.
Dengan hasil tersebut, City masih tetap berada di posisi kedua dengan terpaut tiga poin dari Leicester dan juga Arsenal di puncak klasemen. Laga City berikutnya adalah menghadapi Watford pada 3 Januari 2016. (Reuters)
Imbang Lawan Leicester, Pellegrini Tak Kecewa, Juga Tidak Senang
Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 30 Desember 2015 | 07:57 WIB
BERITA TERKAIT
Arsenal Nggak Ada Lawan! 5 Tim dengan Pertahanan Terbaik di Eropa Musim Ini
23 Oktober 2025 | 17:59 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI