Suara.com - Eksekusi penalti Paulo Dybala pada detik-detik akhir laga sukses memastikan kemenangan Juventus atau tamunya AC Milan di lanjutan kompetisi Serie A yang digelar di Juventus Stadium, Jumat (10/3/2017) waktu setempat.
Juventus menang 2-1 atas Milan di laga itu, setelah gol pertama dicetak oleh Medi Benatia pada menit 36. Adapun Milan hanya mencetak satu gol lewat Carlos Bacca.
Berkat kemenangan itu Juventus makin kokoh di puncak klasemen sementara Serie A dengan poin 70 dari 28 laga. Sementara Milan terpaku di urutan tujuh dengan 50 poin.
Bermain di kandang sendiri Juventus bermain lebih dominan dan agresif. Gol pertama Si Nyonya Tua dicetak pada menit 30 oleh Benatia, memanfaatkan umpan bek kanan Dani Alves.
Tetapi keunggulan tuan rumah tak berlangsung lama, karena pada menit 43 Milan menyamakan kedudukan lewat Bacca. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Juventus tak mengendorkan tekanan. Beberapa kali Juve memperoleh peluang emas di kotak penalti Milan, tetapi tak kunjung berbuah gol.
Tetapi ketika laga akan berakhir, bek Milan, Mattia De Sciglio, membuat kesalahan fatal dengan memblok bola menggunakan tangan di dalam kotak penalti.
Akibatnya wasit menunjuk titik putih tepat pada menit 90an. Dybala yang ditunjuk sebagai algojo tak membuang peluang, dan tembakan kaki kirinya dari titik penalti tak mampu dihalau oleh penjaga gawang Gianluigi Donnarumma.
Skor 2-1 bertahan hingga laga berakhir.
Juventus Taklukkan Milan Berkat Penalti Dybala
Liberty Jemadu Suara.Com
Sabtu, 11 Maret 2017 | 06:04 WIB

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
19 Mei 2025 | 19:56 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI