Ejek Pemain Muda MU, Pemain Barca Ini Akhirnya Minta Maaf

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 06 April 2017 | 18:28 WIB
Ejek Pemain Muda MU, Pemain Barca Ini Akhirnya Minta Maaf
Pemain Barcelona Lionel Messi rayakan gol bersama Ivan Rakitic [AFP]

Suara.com - Punggawa Barcelona Ivan Rakitic akhirnya meminta maaf atas perilaku buruknya di jornada 29 saat timnya berhadapan dengan Granada. Dalam pertandingan yang berlangsung di Los Carmenes, Senin (3/4/2017) dini hari WIB, Rakitic tertangkap kamera mengejek pemain pinjaman Granada asal Manchester United, Andreas Pereira.

Dalam laga yang berakhir dengan kemenangan Barcelona 4-1 itu, Rakitic terlihat memaki Pereira. Bahkan kabarnya Rakitic meledek nasib Pereira yang saat ini bermain di klub yang terancam relegasi.

Usai laga kontra Granada, Rakitic enggan meminta maaf. Meski pelatih Granada Lucas Alcaraz menyatakan kecewa dengan sikap pemain Barcelona itu.


"Pemain-pemain klub besar di Spanyol merasa bisa melakukan apapun. Mereka sudah menghina klub ini (Granada) dan mereka harus meluruskannya," kata Alcaraz usai pertandingan, Senin (3/4/2017).

Rakitic baru melontarkan permintaan maaf usai Barcelona mengalahkan Sevilla 3-0, Kamis (6/4/2017) dini hari WIB.

"Hal seperti ini terjadi di arena pertandingan, dan saya ingin meminta maaf," kata Rakitic.

"Saya tidak bermaksud menghina siapapun, dan saya minta maaf," sambungnya. (Soccerway)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI