Suara.com - Hingga pekan ke-19 Barcelona belum terkalahkan. Pekan ini, melakoni laga tandang di markas Real Sociedad, Senin (15/1/2018), Barcelona menang telak dengan skor 2-4.
Kemenangan tersebut membuat posisi Barcelona di puncak klasemen sementara La Liga kian tak tergoyahkan. Atletico Madrid yang juga memetik kemenangan pekan ini, masih tertinggal sembilan poin dari Los Cules.
Sementara itu, nasib berbeda di alami rival Barca, Real Madrid. Madrid secara mengejutkan tumbang di laga kandang saat menjamu Eibar.
Dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid kalah tipis 0-1. Kekalahan tersebut merupakan yang keempat kalinya bagi Los Blancos musim ini. Gagal mendulang poin, Madrid yang masih tertahan di posisi empat kini tertinggal 19 poin dari Barcelona.
Berikut hasil pertandingan dan klasemen sementara Liga Spanyol hingga jornada 19.
Hasil Pertandingan
13 Januari
Getafe 1 - 0 Malaga
Girona 6 - 0 Las Palmas
Real Madrid 0 - 1 Villarreal
14 Januari
Eibar 0 - 1 Atletico Madrid
Deportivo La Coruna 1 - 2 Valencia
Levante 0 - 1 Celta Vigo
Alaves 1 - 0 Sevilla
15 Januari
Espanyol 1 - 1 Athletic Bilbao
Real Sociedad 2 - 4 Barcelona
Jadwal Pertandingan
16 Januari
03:00 Real Betis vs Leganes
Klasemen Sementara
1 Barcelona 19 51
2 Atletico Madrid 19 42
3 Valencia 19 40
4 Real Madrid 18 32
5 Villarreal 19 31
6 Sevilla 19 29
7 Eibar 19 27
8 Getafe 19 26
9 Girona 19 26
10 Celta Vigo 19 25
11 Athletic Bilbao 19 25
12 Leganes 17 24
13 Real Betis 18 24
14 Espanyol 19 24
15 Real Sociedad 19 23
16 Levante 19 18
17 Alaves 19 18
18 Deportivo 19 16
19 Malaga 19 11
20 Las Palmas 19 11
Barcelona Belum Terkalahkan, Madrid Tumbang Lagi
Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 15 Januari 2018 | 08:07 WIB
BERITA TERKAIT
Cristiano Ronaldo Pilih Lokasi Berusia 500 Tahun Lebih untuk Gelar Pernikahan
26 November 2025 | 11:33 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI