Akui Tak Mudah Singkirkan Spurs, Higuain: Mereka Sangat Alot

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 08 Maret 2018 | 09:21 WIB
Akui Tak Mudah Singkirkan Spurs, Higuain: Mereka Sangat Alot
Gonzalo Higuain (kiri) merayakan gol Juventus bersama Paulo Dybala (AFP/Ian KINGTON)

Suara.com - Juventus berhasil lolos dari lubang jarum usai menaklukkan Tottenham Hotspur 2-1 di Wembley pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (8/3/2018) dini hari WIB. Bianconeri pun lolos ke perempatfinal dengan keunggulan agregat 4-3.

Juventus sejatinya berada dalam kondisi yang tidak ideal sebelum laga dimulai. Pasalnya Tottenham telah mengantongi dua gol tandang, usai mengamankan hasil imbang 2-2 pada leg pertama di kandang Juventus.

Di Wembley dini hari tadi, Juventus pun ketinggalan lebih dulu lewat gol Son-Heung Min di menit 39. Setelah itu, Tottenham pun praktis menguasai laga.

Beruntung, Juve berhasil mencetak sepasang gol hanya dalam rentang waktu empat menit. Penyerang asal Argentina, Gonzalo Higuain, membuka asa untuk Si Nyonya Tua dengan golnya di menit 64.

Tiga menit berselang, kompatriot Higuain, Paulo Dybala, juga sukses membobol gawang Spurs kawalan Hugo Lloris.

Sebagai informasi, ini adalah pertama kalinya Juve berhasil menyingkirkan sebuah tim Inggris di pentas Liga Champions. Dalam empat kesempatan sebelumnya, Bianconeri selalu gagal dan tersisih.

Higuain sendiri mengakui ketangguhan Spurs dalam dua pertemuan. Sang bomber menyebut wakil Inggris itu memang tim yang alot.

Bagaimana tidak, di Wembley dini hari tadi, total hanya ada tiga tembakan on target yang dicatatkan Juventus dari sembilan percobaan. Di sisi lain, Spurs punya 23 tembakan, enam di antaranya mengarah ke gawang dan satu lainnya membentur tiang.

Secara permainan, Spurs jelas jauh lebih dominan ketimbang Juve dalam dua pertemuan.

Baca Juga: Pecundangi Spurs di Wembley, Allegri: Ini Kemenangan Bersejarah!

"Ini merupakan pertandingan yang sulit melawan sebuah tim yang sangat tangguh. Tottenham sangat agresif dengan pressing mereka, tapi kami juga tahu bahwa mereka meninggalkan celah untuk kami menciptakan peluang," ujar Higuain di laman resmi UEFA.

"Tapi mereka memang tim yang alot. Ini dua pertemuan yang tak mudah! Menang di Wembley sendiri sangat sulit, tapi kami melakukannya dan saya sangat bangga dengan tim ini. Sekali lagi kami menunjukkan karakter yang hebat," urai penyerang berusia 30 tahun itu.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI