"Melaju ke final sangat luar biasa. Kami sangat menginginkannya, menjadi juara Liga Champions," ujar Klopp.
"Pertandingan pastinya akan berlangsung ketat, saya tidak meragukan itu. Kualitas Tottenham dan tim kami setara. Perbedaannya hanya konsistensi. Meski kami menang 2-1 di dua pertemuan terakhir (di liga)," jelasnya.
![Pemain Liverpool, Roberto Firmino dan Mohamed Salah, saat merayakan gol kedua timnya ke gawang Tottenham Hotspur, dalam laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Wembley, London, Sabtu (15/9/2018). [Adrian DENNIS / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2018/09/15/64047-pemain-liverpool-roberto-firmino-dan-mohamed-salah-saat-lawan-tottenham-hotspur.jpg)
"(Perkataan) Pochettino benar, emosi pastinya akan berbeda. Anda harus bisa menggunakan emosi di saat yang tepat. Ini pertandingan istimewa, dan kami harus bisa menjaga dan menggunakan emosi kami secara tepat."
Final Liga Champions antara Liverpool vs Tottenham Hotspur akan digelar di Estadio Wanda Metropolitano, Minggu (2/6/2019) dini hari WIB.