Diberitakan sebelumnya, Messi menelepon langsung manajer Manchester City Josep Guardiola. Kepada mantan pelatihnya di Barcelona itu, Messi menceritakan kegelisahannya dan menanyakan ihwal posisi bagi dirinya di skuat Manchester Biru.
![Josep Guardiola memeluk Lionel Messi usai Barcelona memenangi Piala Raja di tahun 2012. [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/08/27/47745-josep-guardiola.jpg)
Manajemen City pun langsung menyambut. Kabar terbaru menyebut City sudah menyiapkan kontrak tiga tahun bagi Messi untuk berseragam The Citizens di Liga Premier Inggris, dan kontrak dua tahun untuk memperkuat New York City FC di MLS.
Sambutan City membuat Barcelona semakin kebakaran jenggot. Direksi klub berjuluk Blaugrana itupun tak punya pilihan lain, selain menendang Bartomeu yang saat ini digadang-gadang sebagai musuh utama Messi di Camp Nou.
"Barcelona tidak memikirkan kepergian Messi. Barcelona ingin Messi di sini," kata Direktur Olahraga klub yang baru, Ramon Planes seperti dimuat Marca.