Suara.com - Real Madrid dipermalukan tim promosi Cadiz dengan kekalahan tipis 0-1 dalam laga pekan kelima Liga Spanyol di Stadion Alfredo di Stefano, Minggu (18/10/2020) dini hari WIB.
Gol tunggal Anthony Lozano yang membawa Cadiz unggul sejak menit ke-16 tak mampu dibalas oleh Real Madrid yang mandul sepanjang pertandingan.
Catatan statistik laman resmi Liga Spanyol memperlihatkan kedua tim sama-sama melepaskan 14 tembakan percobaan gol sepanjang laga, tetapi Real Madrid hanya dua kali menemui sasaran dibandingkan lima kali yang dilakukan Cadiz.
Sang juara bertahan hampir kebobolan dua menit setelah kick off ketika Alvaro Negredo memperdaya kiper Thibaut Courtois tetapi bola bisa disapu Sergio Ramos sebelum melewati garis gawang.
![Real Madrid dikalahkan Cadiz di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (18/10/2020). [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/18/68635-real-madrid.jpg)
Enam menit kemudian, ancaman kembali ditebarkan oleh Cadiz melalui umpan terobosan Negredo yang berusaha diselesaikan oleh Lozano dan kali ini Courtois bisa meninju bola.
Setidaknya dua peluang lain berlalu bagi Cadiz sebelum akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-16 saat Lozano lolos dari kawalan para bek Real Madrid untuk menjebol gawang Courtois.
Setelah gol itu, Cadiz lebih bertahan tapi sempat mengancam kembali melalui serangan balik yang diakhiri tembakan Lozano yang memaksa Courtois melakukan penyelamatan.
Ketertinggalan membuat Zinedine Zidane mengganti empat pemain sekaligus saat turun minum tetapi langkah itu tak banyak mengubah keadaan.
Pada menit ke-80, Luka Jovic sempat menyarangkan bola ke gawang Cadiz setelah memanfaatkan sundulan Karim Benzema, tetapi gol itu dianulir karena Benzema lebih dulu offside.
Baca Juga: Gol Semata Wayang Sterling Paksa Pemain Arsenal Berlutut di Markas City
![Real Madrid dikalahkan Cadiz di Estadio Alfredo Di Stefano, Minggu (18/10/2020). [AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/10/18/34822-real-madrid.jpg)
Delapan menit kemudian peluang bagus lain tercipta bagi Real Madrid melalui tembakan Benzema yang sudah berhasil memperdaya kiper Jeremias Ledesma. Sayang bola membentur tiang gawang yang menandai kesialan Los Blancos di laga ini.