Ekspresi Ronaldo Saat Lewandowski Menangi FIFA Award Viral, Tak Ikhlas?

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 18 Desember 2020 | 10:06 WIB
Ekspresi Ronaldo Saat Lewandowski Menangi FIFA Award Viral, Tak Ikhlas?
Penyerang Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) terlihat kecewa usai gagal mencetak gol lewat tendangan penalti dalam laga pekan ke-12 Liga Italia menghadapi Atalanta di Juventus Stadium, Kamis (17/12/2020) dini hari WIB. [Marco BERTORELLO / AFP]

Suara.com - Penyerang Bayern Munich, Robert Lewandowski dinobatkan sebagai Pemain Pria Terbaik FIFA 2020. Namun, ada kejadian lain yang membuat acara penghargaan itu menarik.

Ya, Cristiano Ronaldo yang juga masuk nominasi bersama Lionel Messi, terlihat tak senang dengan kemenangan Lewandowski. Ekspresi wajahnya yang terlihat kecewa itu viral di media sosial.

Acara penghargaan The Best FIFA Football Awards 2020 berlangsung secara virtual dan dihelat di markas FIFA di Zurich, Swiss pada Kamis (17/12/2020) malam WIB.

Baik Ronaldo, Lewandowski selaku pemenang, dan Lionel Messi yang menempati peringkat ketiga menghadiri acara penghargaan itu lewat daring.

Lionel Messi terlihat tenang saat Lewandowski diumumkan sebagai pemenang. Sementara Ronaldo menunjukkan ekspresi tidak bersahabat sambil menyilangkan tangan.

Terlepas dari apa sebenarnya maksud Ronaldo, entah itu hanya ekspresi biasa yang kebetulan tertangkap dengan cara beda di kamera, hal itu sudah kadung viral di media sisoal.

Banyak penggemar di internet yang menganggap ekspresi Ronaldo adalah bentuk ketidaksenangan pemain Juventus itu karena gagal dinobatkan sebagai Pemain Pria Terbaik FIFA 2020.

Tetapi, terlepas dari apakah Ronaldo kecewa atau tidak, mantan pemain Real Madrid dan Manchester United itu dipastikan tak kehilangan motivasi untuk tampil klinis musim ini.

Merujuk Transfermarkt, Ronaldo yang kini berusia 35 tahun masih tampil ganas di depan gawang lawan. Bersama Juventus, dia telah mencetak 14 gol dalam 12 penampilan di semua kompetisi.

Baca Juga: Pelatih Terbaik FIFA 2020: Bielsa Tantang Jurgen Klopp dan Hansi Flick

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI