Suara.com - UEFA telah membuka sebuah penyelidikan disipliner setelah pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic menjadi sasaran tindakan rasial dalam pertandingan Liga Europa pekan lalu melawan Red Star Belgrade di Serbia.
Manajer Fulham, Scott Parker, dinobatkan menjadi pelatih paling good looking atau terganteng di Liga Inggris menurut jajak pendapat dari suporter yang dilakukan kasino daring, Stashbird.
Berikut lima berita sepak bola hits dan menarik di kanal bola Suara.com, sepanjang Rabu (24/7/2021) yang kami rangkum di bawah ini:
1. UEFA Turun Tangan, Selidiki Pelecehan Bintang AC Milan Zlatan Ibrahimovic

UEFA telah membuka sebuah penyelidikan disipliner setelah pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic menjadi sasaran tindakan rasial dalam pertandingan Liga Europa pekan lalu melawan Red Star Belgrade di Serbia.
Hal itu diungkapkan UEFA lewat sebuah pernyataan resmi yang dikeluarkan badan sepak bola Eropa itu pada Rabu (24/2/2021).
2. Scott Parker Dinobatkan Jadi Manajer Paling 'Good Looking' di Liga Inggris

Manajer Fulham, Scott Parker, dinobatkan menjadi pelatih paling good looking atau terganteng di Liga Inggris menurut jajak pendapat dari suporter yang dilakukan kasino daring, Stashbird.
Baca Juga: Hasil Bola Tadi Malam: Liga Champions, Liga Europa, hingga Liga Spanyol
Dilansir dari laporan Sportbible pada Rabu (24/2/2021), Stashbird melakukan jajak pendapat yang diikuti sebanyak 3.457 suporter untuk memilih siapa manajer paling tampan di Liga Inggris.