PSSI: Shin Tae-yong Ingin Lihat Langsung Kemampuan Arthur Irawan

Senin, 10 Mei 2021 | 09:31 WIB
PSSI: Shin Tae-yong Ingin Lihat Langsung Kemampuan Arthur Irawan
Bek sayap PSS Sleman, Arthur Iriawan dipanggil mengikuti training camp (TC) Timnas Indonesia di Jakarta. [dok. PSS Sleman]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari 37 pemain, nantinya hanya 23 saja yang berhak berangkat ke Dubai untuk mengikuti TC lanjutan, uji coba, dan Kualifikasi Piala Dunia.

Saat ini, terdapat 32 pemain yang mengikuti TC di Jakarta. Hanya 18 diantaranya yang bakal diikutsertakan ke Dubai untuk bergabung dengan lima pemain yang berkompetisi di luar negeri yakni Elkan Baggott, Asnawi Mangkualam, Egy Maulana, Witan Sulaeman, dan Ryuji Utomo.

Skuad Garuda dijadwalkan bertolak ke UEA pad 17 Mei mendatang. Tim besutan Shin Tae-yong akan menjalani uji coba melawan Afghanistan dan Oman sebelum menghadapi tiga laga kualifikasi melawan Thailand (3 Juni), Vietnam (7 Juni), dan UEA (11 Juni).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI