Teranyar ada Ronald Koeman yang harus dipecat Barcelona seiring hasil minor yang didapatkan Blaugrana. Ia mendapat pemecatan meski berstatus legenda klub asal Catalan tersebut.
Berbeda dengan Pirlo dan Lampard, Koeman punya lebih banyak pengalaman karena pernah menukangi Everton dan Timnas Belanda. Tapi, pengalaman itu tak cukup membuat Barcelona bangkit dari keterpurukan.
Clarence Seedorf dikenal sebagai gelandang enerjik dan memiliki teknik apik semasa bermain. Tapi visi permainan apiknya tak mampu ia terapkan saat menjadi pelatih.
Kala menjadi pelatih AC Milan, Seedorf cenderung gagal karena hanya mampu mengumpulkan 35 dari 57 poin yang ada. Hingga akhirnya ia dipecat dan digantikan Massimiliano Allegri.
5. Alan Shearer
Alan Shearer merupakan bomber tertajam sepanjang sejarah Premier League. Raihan itu ia buat kala berseragam Newcastle United.
Status legenda pun membuatnya sempat mendapat jabatan sebagai pelatih The Magpies. Tapi yang terjadi, Shearer malah membawa Newcastle United degradasi karena hanya mampu meraih satu kemenangan dari delapan laga yang ia pimpin.
Baca Juga: Nasib Sial 5 Pesepakbola, Kalah di Final Liga Champions dan Piala Dunia di Tahun yang Sama
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, bisa dikatakan merupakan pelatih gagal kala menukangi tim yang pernah dibelanya, Middlesbrough.
Di tangannya, Middlesbrough mengalami penurunan performa dan akhirnya terdegradasi dari Premier League pada 2009.
Sama seperti Shearer, Marco van Basten dikenal sebagai penyerang tajam di era 80 dan 90 an awal. Pasca melatih Belanda di Euro 2008, ia ditunjuk sebagai pelatih mantan timnya, Ajax Amsterdam.
Namun, kariernya di Ajax tak berlangsung lama. Pada 2009, ia memutuskan mundur karena perginya Klaas-Jan Huntelaar yang berimbas pada buruknya performa tim jelang akhir musim.