Sementara itu, ucapan terima kasih disampaikan asisten pelatih Persija, Ferdiansyah, untuk Makan Konate. Menurutnya, Konate berhasil menjaga konsistensi permainan meski sempat terpapar Covid-19 beberapa waktu lalu.
"Terima kasih untuk Konate. Dia bermain cukup baik, meski memang masa persiapan kami kurang efektif karena beberapa hari terakhir mereka harus menjalani karantina," pungkasnya.