Sebetulnya, ada sederet pemain muda di skuad timnas Indonesia U-23 yang belum pernah mendapatkan kesempatan tampil di ajang internasional.
Sebab, beberapa nama pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong belum merasakan debut bersama timnas Indonesia di kelompok usia muda.
Padahal, sebetulnya ajang Piala AFF U-23 2022 ini jadi salah satu kesempatan berharga bagi pemain-pemain muda tersebut untuk mendapatkan jam terbang internasional.
Namun, karena batal berangkat, para pemain muda timnas U-23 gagal mendapatkan menit bermain lebih di laga internasional.
3. Gagal Pertahankan Gelar Juara Piala AFF U-23
Timnas Indonesia U-23 sebetulnya mengusung ambisi tersendiri pada ajang Piala AFF U-23 2022, yakni mempertahankan gelar juara.
Sebab, skuad Garuda Muda datang dengan status juara bertahan setelah berhasil naik podium juara pada edisi sebelumnya, yakni Piala AFF U-23 2019.
Dengan mundurnya timnas U-23, artinya mereka sudah gagal untuk mempertahankan gelar juara Piala AFF U-23.
4. Shin Tae-yong Gagal Raih Gelar Pertama
Sebetulnya, Shin Tae-yong memiliki kesempatan besar untuk merah gelar juara pertamanya bersama timnas Indonesia U-23.