Pada 2018 lalu, peristiwa tewasnya seorang pendukung klub sepak bola juga pernah terjadi. Saat itu seorang Bonek atau pendukung klub Persebaya Surabaya, bernama Micko Pratama berusia 16 tahun, tewas di tangan sekelompok pemuda tak dikenal di Solo.
Saat itu Micko usai menonton pertandingan antara Persebaya melawan PS Tirta di Bantul, Yogyakarta. Ia mengalami kekerasan yang dilakukan orang tak dikenal, dalam perjalanan dari Bantul ke Surabaya.
Ketika itu, sebuah truk yang bermuatan puluhan Bonek yang ditumpangi Micko, dihadang sejumlah orang. Kemudian mereka memukuli Bonek yang ada di atas truk tersebut, termasuk Micko.
3. Harus Al Rasyid Lestaluhu (2016)
Pada 2016 lalu, enam bus yang membawa rombongan Jakmania melintas di Jalan Tol Palimanan, Cirebon, Jawa Tengah.
Para pendukung Persija Jakarta tersebut dalam perjalanan kembali ke Ibu Kota, usai melihat laga Persija versus Persib di Solo.
Saat berhenti di KM 188, pendukung Persija tersebut terlibat bentrol dengan warga sekitar. Mereka terlibat aksi saling lempar batu.
Para Jakmania keluar dari bus dan mengejar pelaku hingga masuk ke area pemukiman, karena pelaku lari dan masuk ke pemukiman warga.
Dalam peristiwa tersebut, salah satu pendukung Persija bernama Harun Al Rasyid Lestaluhu terkena lemparan batu di bagian kepala. Ia lalu meninggal dunia dalam perjalanan ke rumah sakit.
Baca Juga: Buntut Suporter Meninggal Dunia, Sisa Laga Grup C Piala Presiden Dipindah dan Tanpa Penonton
4. Joko Riyanto