Rahmad Darmawan: Pelatih dan Pemain Asing Persija Itu Level Dunia

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 15 Juli 2022 | 16:07 WIB
Rahmad Darmawan: Pelatih dan Pemain Asing Persija Itu Level Dunia
Pelatih RANS Nusantara FC Rahmad Darmawan (kiri) pada saat melakukan jumpa pers terkait laga trofeo yang menghadirkan mantan pemain bintang Barcelona, Ronaldinho, di Kota Malang, Jawa Timur, Sabtu (25/6/2022). (ANTARA/Vicki Febrianto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Thomas Doll (Jerman) dikontrak sebagai pelatih. Dia berpengalaman melatih klub-klub Eropa termasuk tim besar Jerman Borussia Dortmund.

Sementara Ondrej Kudela masih tercatat sebagai bek tengah tim nasional Ceko. Ondrej dan pemain Ceko Persija lainnya, Michael Krmencik, memiliki jam terbang di berbagai kompetisi elite Eropa, sebut saja Liga Champions UEFA, bahkan UEFA Nations League.

Adapun Hanno Behrens (Jerman) merupakan pesepak bola yang lama berkarier di Jerman. Sebelum berseragam Persija, dia memperkuat tim Liga 2 Jerman Hansa Rostock.

Hanno pernah berstatus kapten tim Liga 2 Jerman 1.FC Nuernberg dan membawa tim itu ke liga teratas, Bundesliga sebelum kembali lagi terdegradasi.

Terkait pertemuan RANS Nusantara FC dan Persija, kedua tim sempat berlaga pada laga Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri, Samarinda, 22 Juni 2022. Ketika itu, RANS yang diperkuat pemain-pemain terbaiknya termasuk personel asing menang dengan skor telak 5-1.

Berbeda dengan RANS, kala itu Persija menurunkan mayoritas pemain U-20 dan tanpa pemain impor. Skuad "Macan Kemayoran" pun ketika itu didampingi asisten pelatih Ferdiansyah, bukan Thomas Doll.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI