Tsunami Aib! MU Catat Rekor Teburuk Dalam 30 Tahun Usai Dibantai Brentford 4-0

Bangun Santoso Suara.Com
Minggu, 14 Agustus 2022 | 08:16 WIB
Tsunami Aib! MU Catat Rekor Teburuk Dalam 30 Tahun Usai Dibantai Brentford 4-0
Striker Manchester United Cristiano Ronaldo bermain penuh saat timnya dibantai Brentford dengan skor 4-0. (Foto: AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menyitat laporan Goal, catatan buruk lain yang tentu bisa bikin pelatih Erik ten Hag cemas, kekalahan kedua beruntun ini menjadikan Ten Hag sebagai manajer MU pertama yang kalah dua kali di laga awal Liga Primer Inggris dalam 20 tahun terakhir!

Tak hanya Ten Hag, fans MU dipastikan harap-harap cemas sekaligus was-was di pekan ketiga nanti. Kenapa? karena MU bakal menjamu Liverpool di Old Trafford pada Selasa (23/8/2022) dini hari.

Meski Liverpool juga belum menuai hasil positif usai ditahan imbang 2-2 oleh Fulham di matchday pertama, tetapi menilik hasil lawan MU musim lalu dipastikan fans Setan Merah ketar ketir. Lihat saja, pasukan The Reds sukses membantai Sentan Merah dengan skor 5-0 dan 4-0. Jadi fans MU itu berat, kamu masih kuat?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI