Tantangan di Arema FC
Salah satu tantangan dari manajemen Arema FC yang dijanjikan akan dijawab oleh Roca adalah adanya tuntutan para suporter Arema FC, yang dikenal dengan sebutan Aremania, terkait gaya permainan di lapangan hijau.

Untuk saat ini manajemen Arema FC masih belum memikirkan opsi perpanjangan kontrak kepada Roca jika nantinya performa Singo Edan sesuai yang diharapkan.
Namun, dalam klausul kontrak dengan Roca, ada catatan penting yang harus dipenuhi pelatih tersebut.
Javier Roca mengatakan bahwa ia merasa bangga diberikan kepercayaan untuk menjadi pelatih yang bertanggung jawab pada skuad Singo Edan. Ia berjanji akan menjawab tantangan yang diberikan oleh manajemen.
Ia mengetahui karakter Aremania yang menginginkan permainan cantik di lapangan hijau, dan bukan sekedar mengantongi kemenangan.

Ia berharap para pendukung Aremania bisa memberikan dukungan penuh kepada dirinya dan tim.
Ia berjanji akan bekerja keras dan menunjukkan performa terbaik skuad Singo Edan selama mengarungi musim kompetisi Liga 1 2022-2023.
"Saya ambil tantangan itu. Saya tahu bagi Aremania tidak hanya cukup memenangkan pertandingan, tapi harus menang dengan gaya Malangan. Apapun yang terjadi saya akan menjawab tantangan itu," katanya.
Baca Juga: Update Kasus Wartawan Keracunan hingga Javier Roca Jabat Pelatih Arema FC
Arema FC Pecat Eduardo Almeida