Shin Tae-yong dan Siasat Acak-acak Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 22 Desember 2022 | 19:30 WIB
Shin Tae-yong dan Siasat Acak-acak Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnya jelang menghadapi Kamboja dalam matchday pertama Grup A Piala AFF 2022. [Twitter/@PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemilihan nomor punggung pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2022 jadi sorotan setelah diumumkan PSSI pada Rabu (21/12/12/2022). Hal ini kembali memunculkan teori bahwa pelatih Shin Tae-yong punya siasat untuk sengaja mengacak-acak nomor punggung anak latihnya.

Sebanyak 23 pemain Timnas Indonesia telah memilih nomo punggung masing-masing untuk Piala AFF 2022. Beberapa dari mereka konsisten menggunakan nomor andalannya, tetapi tak sedikit yang mendapat nomor lain.

Setidaknya terdapat dua pemain yang mengenakan nomor yang dianggap kurang sesuai dengan posisi mereka bermain. Mereka adalah Yakob Sayuri dan Marselino Ferdinan.

Pemain timnas Indonesia.[Twitter@PSSI]
Pemain timnas Indonesia.[Twitter@PSSI]

Yakob Sayuri yang merupakan penyerang sayap, secara tak terduga mendapat nomor punggung 2 di skuad Garuda. Sementara Marselino selaku gelandang serang, justru mendapat nomor 6 yang identik dengan gelandang jangkar.

Meski tidak ada pernyataan khusus terkait hal itu, Shin Tae-yong diduga sengaja mengacak-acak nomor punggung para pemainnya dengan maksud mengelabui tim lawan.

Pasalnya, siasat ini juga pernah diterapkan Shin Tae-yong ketika Timnas Indonesia tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 20221 Grup G Zona Asia.

Meski saat itu sudah dipastikan tak lolos, Shin Tae-yong melakukan banyak pergantian dalam hal nomor punggung pemainnya dalam dua laga kontra Thailand (2-2) dan Vietnam (0-4).

Pada laga kontra Thailand, Pratama Arhan yang memakai nomor punggung 11 diganti menjadi nomor lima saat menghadapi Vietnam.

Hal yang sama terjadi pada Egy Maulana Vikri (10 jadi 7), Syahrian Abimanyu dari 17 menjadi 8, Kushedya Hari Yudo dari 9 ke 14 serta Witan Sulaeman dari 8 jadi 16.

Baca Juga: Waduh! Penampakan Pemain Malaysia yang Latihan di Samping Mesin Pengaspal Jalan

Hal itu terus berlanjut ketika Timnas Indonesia melawan Oman dan Afghanistan dalam ajang yang sama. Dia terus mengacak-acak nomor punggung pemainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI