3 Striker Muda Paling Menjanjikan Calon Penerus Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 27 Desember 2022 | 16:23 WIB
3 Striker Muda Paling Menjanjikan Calon Penerus Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi
Dua pemain PSG; penyerang Timnas Argentina, Lionel Messi (kiri) dan penyerang Timnas Prancis, Kylian Mbappe tampil di final Piala Dunia 2022. [Jewel SAMAD / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Penyerang Manchester City, Erling Haaland (kanan) memberikan aplaus pada suporter usai laga Liga Inggris kontra Fulham di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu (5/11/2022) malam WIB. [ADRIAN DENNIS / AFP]
Penyerang Manchester City, Erling Haaland (kanan) memberikan aplaus pada suporter usai laga Liga Inggris kontra Fulham di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Sabtu (5/11/2022) malam WIB. [ADRIAN DENNIS / AFP]

Erling Haaland merupakan pemain yang diyakini akan menjadi penerus Cristiano Ronaldo, karena ketajamannya di depan gawang lawan.

Di usianya yang baru 22 tahun, Haaland mampu menciptakan ratusan gol dalam karier profesionalnya yang baru seumur jagung.

Tercatat sejak debut di kancah profesional pada 2016, Haaland telah mencetak 159 gol di berbagai ajang pada level klub dari 202 penampilan.

2. Kylian Mbappe

Penyerang Prancis Kylian Mbappe berjalan melewati trofi Piala Dunia saat ia memegang penghargaan Sepatu Emas selama upacara trofi Piala Dunia 2022 Qatar setelah pertandingan final sepak bola antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha, Qatar, Minggu (18/12/2022). [FRANCK FIFE / AFP]
Penyerang Prancis Kylian Mbappe berjalan melewati trofi Piala Dunia saat ia memegang penghargaan Sepatu Emas selama upacara trofi Piala Dunia 2022 Qatar setelah pertandingan final sepak bola antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha, Qatar, Minggu (18/12/2022). [FRANCK FIFE / AFP]

Jika Haaland didapuk sebagai penerus Ronaldo, maka Kylian Mbappe dicap akan menjadi penerus seorang Lionel Messi di masa depan.

Pemain berusia 23 tahun ini memiliki atribut yang sama dengan Messi, yakni andal dalam mencetak gol, punya skill olah bola apik, dan juga punya kecepatan.

Soal urusan mencetak gol, Mbappe bahkan mampu mencetak ratusan gol sejak debutnya di usia muda, dengan sumbangan 222 gol dari 302 pertandingan.

3. Julian Alvarez

Penyerang Timnas Argentina, Julian Alvarez tampil di Piala Dunia 2022. [MANAN VATSYAYANA / AFP]
Penyerang Timnas Argentina, Julian Alvarez tampil di Piala Dunia 2022. [MANAN VATSYAYANA / AFP]

Dibandingkan Haaland dan Mbappe, nama Julian Alvarez mungkin dianggap belum setara dengan keduanya. Namun, ia punya potensi untuk menjadi salah satu yang terbaik di masa depan.

Baca Juga: Erik ten Hag Pasang Syarat Tinggi untuk Pengganti Ronaldo di Manchester United

Di usia 22 tahun, ia bahkan telah menjadi tulang punggung Argentina kala melakoni laga Piala Dunia 2022. Bahkan dirinya mampu mencetak empat gol dan bersaing di daftar top skor.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI