Alasan Erik Ten Hag Damprat Pemain Manchester United meski Menang 3-0 atas Bournemouth

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 04 Januari 2023 | 07:40 WIB
Alasan Erik Ten Hag Damprat Pemain Manchester United meski Menang 3-0 atas Bournemouth
Manajer Manchester United Erik ten Hag memberi isyarat di pinggir lapangan selama matchday pekan ke-15 Liga Inggris antara Aston Villa vs Manchester Utd di Villa Park di Birmingham, Inggris pada 6 November 2022. Geoff Caddick / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Meski kurang puas, Erik ten Hag setidaknya bisa sedikit tersenyum mengingat tambahan tiga poin ini membuat mereka kian mengusik persaingan di tiga besar klasemen.

Manchester United saat ini mengoleksi 35 poin dari 17 laga, hanya terpaut satu poin dari Manchester City di urutan kedua yang baru akan memainkan laga pekan ke-19 kontra Chelsea pada Kamis, 5 Januari 2023.

Sementara itu, poin MU setara dengan Newcastle United di tempat ketiga dan hanya dipisahkan oleh selisih gol yakni +21 berbanding +7 milik Setan Merah.

Meski demikian, Man United memiliki kesempatan besar untuk menyalip Newcastle lantaran tim asuhan Eddie Howe itu sudah tampil 18 kali alias satu gim lebih banyak dari tim asuhan Erik ten Hag.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI