Tak Dipakai Timnas Indonesia Lagi, Elkan Baggott Semakin Dicintai di Komunitas Liga Inggris

Rabu, 30 April 2025 | 13:16 WIB
Tak Dipakai Timnas Indonesia Lagi, Elkan Baggott Semakin Dicintai di Komunitas Liga Inggris
Masa Depan Elkan Baggott di Blackpool Masih Misteri: Dibuang atau Dipermanenkan? [Instagram Elkan Baggott]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Elkan Baggott yang kini sudah tak dipakai Timnas Indonesia lagi ternyata semakin dicintai klubnya Blackpool. Baru-baru ini, pemain yang berposisi sebagai bek itu diberi penghargaan.

Adapun penghargaan yang diberikan Blackpool tidak ada kaitannya dengan sepak bola. Pemain yang didatangkan dari Ipswich Town dengan status pinjaman itu disebut sebagai Juara Komunitas.

Elkan Baggott mendapat penghargaan sebagai ‘Juara Komunitas atau Community Champions’ berkat aksi mulianya di luar lapangan. Pemain berusia 22 tahun tersebut disebut sering membantu bank makanan sepanjang musim di kawasan Blackpool.

Elkan Baggott mendapatkan penghargaan di Blackpool. (Instagram/@blackpoolfc)
Elkan Baggott mendapatkan penghargaan di Blackpool. (Instagram/@blackpoolfc)

Penghargaan tersebut tentu bagus untuk Elkan Baggott. Selain Elkan, sejumlah pemain juga mendapat penghargaan dari Blackpool.

Seperti pemain terbaik pilihan suporter yang jatuh pada Ashley Fletcher. Lalu ada kategori pemain terbaik pilihan pemain yang jatuh pada Oliver Casey.

Kemudian untuk gol terbaik diberikan untuk Tom Bloxham. Sekadar informasi, penghargaan-penghargaan ini memang rutin digelar oleh Blackpool.

Elkan Baggott bersyukur bisa mendapat penghargaan. Ia menegaskan bahwa salah satu tugas pesepak bola adalah berbagi kebahagian kepada masyarakat.

“Paling tidak yang bisa kami lakukan adalah memberi kembali kepada masyarakat,” kata Elkan Baggott, dikutip dari laporan jurnalis Inggris, Amos Wynn di akun X miliknya, Rabu (30/4/2025).

Menerka nasib Elkan Baggott usai klubnya, Ipswich Town, terdegradasi. [Dok. IG Elkan Baggott]
Menerka nasib Elkan Baggott usai klubnya, Ipswich Town, terdegradasi. [Dok. IG Elkan Baggott]

Baggott sebelumnya memang pernah terlibat dalam berbagai kegiatan sosial dan promosi budaya Indonesia selama di Inggris.

Baca Juga: Profil Demyan Oosterhuis, Bek Jangkung Keturunan Indonesia yang Resmi Gabung FC Dordrecht

Dukungan dari diaspora Indonesia di Inggris pun turut memberikan warna tersendiri dalam setiap penampilannya. Bahkan, kedekatannya dengan suporter Indonesia kerap menjadi pembeda dibanding pemain lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI