Sosok Yamila Rodriguez, Pesepak Bola Wanita Argentina Pilih Bertato Wajah Ronaldo daripada Messi

Kamis, 12 Januari 2023 | 15:05 WIB
Sosok Yamila Rodriguez, Pesepak Bola Wanita Argentina Pilih Bertato Wajah Ronaldo daripada Messi
Pesepak Bola Argentina Yamila Rodriguez (instagram pribadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berbicara soal Yamila tentu tak lepas dari tato Cristiano Ronaldo di bagian kaki kirinya. Usut punya usut, tato ini sudah bertahan cukup lama.

Diketahui, tato wajah Ronaldo di bagian tubuhnya itu telah ada jauh sebelum Lionel Messi menjuarai Piala Dunia 2022 bagi Argentina.

Rivalitas Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dalam dunia sepak bola sudah berlangsung hampir dua dekade lamanya.

Perdebatan mengenai siapa yang terbaik di antara keduanya pun selalu menjadi perbincangan, ketika salah satu di antaranya menorehkan catatan apik.

Sebagai contoh pada Piala Dunia 2022 lalu. Para pendukung Messi mampu membusungkan dada melihat idolanya mampu menjuarai ajang empat tahunan ini, melampaui Ronaldo.

Tak ayal karena keberhasilannya menjuarai Piala Dunia 2022, Messi pun dielu-elukan sebagai pahlawan oleh segenap masyarakat Argentina.

Kontributor: Felix Indra Jaya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI