Duet Shin Tae-yong - Keisuke Honda Bisa Bikin Mesin Gol Timnas Indonesia, Tak Percaya?

Jum'at, 20 Januari 2023 | 10:46 WIB
Duet Shin Tae-yong - Keisuke Honda Bisa Bikin Mesin Gol Timnas Indonesia, Tak Percaya?
Pemain AC Milan Keisuke Honda (6/10) [Reuters/Stefano Rellandini]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Keisuke Honda kini dikiatkan denga sepak bola Indonesia, terutama Timnas Indonesia. Terlebih Keisuke Honda tengah di Indonesia mengerjakan proyek sepak bola. Bukan tak mungkin Shin Tae-yong dan Keisuke Honda akan berduet menciptakan generasi sepak bola Indonesia yang mumpuni.

Rumor juga berkembang bahwa Keisuke Honda bakal direkrut oleh PSSI dan berkolaborasi bersama Shin Tae-yong.

Mengingat, Honda juga sempat menjadi manajer Timnas Kamboja dari 2018.

Ada beberapa keuntungan PSSI jika memang dia rekrut Keisuke Honda.

Pertama, Keisuke Honda mempunyai pengalaman kelas dunia. Selama aktif bermain sebagai pesepakbola, Honda punya pengalaman mentas di klub-klub besar Eropa. Ambil contoh AC Milan hingga CSKA Moscow.

Pengalaman ini tentunya akan sangat membantu jika dibagikan kepada para pemain Timnas Indonesia dan jajaran staf pelatih, termasuk Shin Tae-yong.

Selain itu, selama menjabat sebagai manajer tim Kamboja, Honda berhasil membawa perubahan nyata untuk Kamboja dalam beberapa tahun terakhir.

Permainan dan kualitas Kamboja kini sudah meningkat drastis, tidak seperti satu atau dua dekade ke belakang di mana Kamboja biasanya menjadi lumbung gol lawan-lawannya di Asia Tenggara.

Tentunya kehadiran Honda yang terbukti mampu membawa perubahan, bisa sangat menguntungkan PSSI dan Timnas Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong vs 5 Pelatih Asing yang Pernah Tukangi Timnas Indonesia, Siapa Lebih Baik?

Hal lain, selama menjabat sebagai manajer Kamboja, salah satu hal yang terus dikembangkan dan ditingkatkan oleh Honda adalah pembinaan para pemain muda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI