Suara.com - Berikut lima pemain debutan yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan alias trainin camp (TC) Timnas Indonesia U-20 jelang Piala Asia U-20 2023. Siapa saja mereka?
Belum lama ini, Shin Tae-yong telah merilis 30 nama untuk menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-20.
Adapun pemusatan latihan atau Training Camp (TC) ini akan digelar pada 1-18 Februari 2023 yang bertempat di Jakarta.
![Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. [dok. PSSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/12/22/46001-shin-tae-yong-timnas-indonesia.jpg)
Dari 30 nama yang telah dirilis tersebut, nama-nama pemain keturunan yang bermain di Eropa, seperti Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Adapun 30 nama yang dirilis ini didominasi oleh para pemain muda yang berkiprah di Liga 1, di mana Persija Jakarta menjadi tim yang menyumbangkan pemain terbanyak dengan total 9 pemain.
Dari 30 nama tersebut, terdapat nama-nama baru atau pemain debutan. Kira-kira, siapa saja pemain debutan di TC Timnas Indonesia U-20 kali ini? Berikut daftarnya.
1. Brandon Scheunemann (PSIS Semarang)

Brandon Scheunemann merupakan pemain keturunan berdarah Jerman. Ia bermain bagi tim Liga 1, yakni PSIS Semarang.
Pemain berposisi bek ini terdengar tak asing bagi penikmat sepak bola Indonesia. Pasalnya, ia merupakan putra dari pelatih kenamaan Liga Indonesia, Timo Scheunemann.
Baca Juga: Prestasi Terbaik Tim-tim Asia Tenggara di Piala Asia Senior
Belum lama ini, Brandon telah mencatatkan debut profesionalnya di usia yang baru 17 tahun, yakni kala PSIS menjamu Arema FC di lanjutan Liga 1 2022/2023.