Suara.com - Kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam mendapatkan pujian dari Shin Tae-yong usai berhasil membantu Jeonnam Dragons mengalahkan Ansan Greeners.
Jeonnam Dragons vs Ansan Greeners dalam lanjutan K League 2, Rabu (19/7/2023) menjadi sorotan karena Asnawi Mangkualam menghadapi mantan timnya.
Hasilnya pemain berusia 23 tahun ini sukses membantu klubnya meraih kemenangan. Jeonnam Dragons sukses menghajar Ansan Greeners dengan skor 5-2.
Dalam pertandingan ini, eks PSM Makassar juga tampil selama 90 menit. Selain itu, kapten timnas Indonesia juga menghadapi anak Shin Tae-yong, Shin Jae-hyuk yang merumput di Ansan Greeners.
Setelah pertandingan, Asnawi kemudian membagikan postingan skuadnya. Ia bersyukur mendapatkan tambahan tiga poin.
Nah, postingan itu ternyata dikomentari oleh Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea memuji Asnawi karena bermain bagus.
"Kerja bagus Asnawi," komentar Shin Tae-yong di postingan itu.
Tak berselang lama, Asnawi juga membalas komentar dari sang pelatih di timnas Indonesia. Ia mengucapkan terima kasih.
"Terima kasih banyak, pelatih!" balas Asnawi.
Sementara itu, berkat pertandingan ini Jeonnam Dragons berada di posisi ke-7 klasemen sementara K League 2 dengan raihan 31 poin. Sedangkan Ansan Greeners terpuruk di peringkat ke-12.