Alhasil, sampai turun minum tidak ada gol tercipta. Kedua tim masih sama kuat tanpa gol di babak pertama.
Di babak kedua Persib Bandung tetap menunjukkan permainan yang agresif. Sulit sekali bagi Maung Bandung mencetak gol lantaran The Guardians begitu kokoh di lini belakang.
Sampai dengan menit ke-75 belum ada gol tercipta. Persib yang mendominasi permainan masih sangat kesulitan bongkar pertahanan Bhayangkara FC.
Memasuki menit ke-80 Persib menggempur habis pertahanan Bhayangkara FC. Beruntung bagi The Guardian, para pemain bertahan tampil penuh disiplin, plus Aqil Savik yang tampil gemilang di bawah mistar.
Hingga laga usai, skor kacamata tetap bertahan. Kedua tim harus puas berbagi poin.
Susunan pemain
Persib (4-2-3-1): Teja Paku Alam; Rezaldi Hehanussa, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Henhen Herdiana; Rachmat Irianto, Adrizky Fadillah; Ezra Walian, Stefano Beltrame, Febri Hariyadi; Ciro Alves.
Pelatih: Bojan Hodak.
Bhayangkara FC (4-3-3): Aqil Savik; I Putu Gede, Anderson Salles, Arif Satria, Muhammad Fatchu Rochman; Muhammad Zulfahmi, Radja Nainggolan, Hargianto; Dendy Sulistyawan, Titan Agung, David Maulana.
Pelatih: Emral Abus.