Preview AC Milan vs Inter Milan, Peluang Nerazzurri Segel Scudetto: Head to Head dan Live Streaming

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 22 April 2024 | 23:22 WIB
Preview AC Milan vs Inter Milan, Peluang Nerazzurri Segel Scudetto: Head to Head dan Live Streaming
(Dari kiri) Gelandang AC Milan asal Spanyol Brahim Diaz, bek Inter Milan asal Italia Alessandro Bastoni dan gelandang AC Milan asal Italia Sandro Tonali berebut bola selama leg pertama semifinal Liga Champions 2022-2023 antara AC Milan vs Inter Milan, pada 10 Mei 2023 di stadion San Siro di Milan. Marco BERTORELLO / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pioli menjelaskan AC Milan ingin untuk menjaga asa mereka memperebutkan gelar juara Liga Italia musim ini dan itu akan menjadi tambahan motivasi untuk Rafael Leao serta kolega.

"Saya memiliki kepercayaan yang tinggi kepada para pemain saya, mereka tahu betapa pentingnya pertandingan ini. Semakin banyak Anda bermain dan mendapatkan kepercayaan, jika Anda memahami cara untuk bertahan dalam permainan, akan sangat penting untuk tidak membuang peluang di awal pertandingan seperti yang kami lakukan dalam beberapa derby terakhir," jelas Pioli.

"Mereka layak untuk memenangkan Scudetto, namun kami harus melakukan semua yang kami bisa untuk memastikan hal itu tidak terjadi besok. Kami telah bekerja keras dalam beberapa hari terakhir, kami sangat fokus untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menghadapi laga ini," sambungnya.

Sementara itu, Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi meminta anak-anak asuhnya jemawa karena sadar betapa beratnya pertandingan menghadapi AC Milan.

Meski memiliki torehan positif ketika berjumpa dengan AC Milan pada beberapa pertandingan terakhir, Inzaghi sadar bahwa ini adalah laga besar yang benar-benar melibatkan emosi.

"Kemenangan dan trofi dalam sepak bola sangat berarti. Namun saya senang dengan apa yang telah berhasil kami ciptakan, sebagai sebuah sinergi, bersama dengan klub, tim, dan para penggemar," jelas Inzaghi.

"Kami telah menjalani perjalanan yang luar biasa, besok bisa menjadi hari yang sangat penting bagi kami semua, namun kami tidak mengalaminya sebagai sebuah obsesi (meraih gelar juara)," pungkasnya.

Gelandang Atletico Madrid, Rodrigo De Paul bersaing dengan gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu selama pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 antara Atletico Madrid vs Inter Milan di stadion Metropolitano di Madrid pada 14 Maret 2024.JAVIER SORIANO / AFP.
Gelandang Atletico Madrid, Rodrigo De Paul bersaing dengan gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu selama pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023-2024 antara Atletico Madrid vs Inter Milan di stadion Metropolitano di Madrid pada 14 Maret 2024.JAVIER SORIANO / AFP.

Prediksi susunan pemain

Pada pertandingan nanti AC Milan diperkirakan akan menggunakan formasi 4-2-3-1 dan Mike Maignan masih diandalkan di bawah mistar gawang.

Duo bek tengah diisi oleh Fikayo Tomori dan Matteo Gabbia, sedangkan bek sayap diisi oleh Davide Calabria serta Theo Hernandez.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI