Maarten Paes Unggul 4 Kali Lipat
Dilansir dari laman statistik sepak bola, Transfermarkt, Maarten Paes saat ini memiliki nilai pasar yang lebih tinggi ketimbang Neil Etheridge.
Tak tanggung-tanggung, nilai pasar Maarten Paes saat ini unggul empat kali lipat dari mantan kiper Cardiff City tersebut.
Disebutkan Maarten Paes memiliki nilai pasar sebesar 1,2 juta euro atau setara Rp20,8 miliar. Di sisi lain, Neil Etheridge hanya memiliki nilai pasar sebesar 300 ribu euro atau setara Rp5,2 miliar saja.
Baca Juga: Media Vietnam Heran dengan Rumor Laga Indonesia vs Uzbekistan Diulang: Benar-benar Manja
Namun jika melihat harga pasar tertinggi sepanjang karier keduanya bermain di level teratas, Neil Etheridge unggul jauh atas Maarten Paes.
Neil Etheridge pernah memiliki nilai pasar mencapai 8 juta euro (Rp138,6 miliar) pada tahun 2019 lalu saat bermain Bersama Cardiff City di Premier League.
Angka tersebut mengungguli Maarten Paes yang hanya memiliki nilai pasar paling tinggi sebesar 1,5 juta euro (Rp25,9 miliar) saja pada 2019 lalu saat masih berseragam FC Utrecht.
Terlepas dari perbedaan nilai pasar keduanya, ada potensi Maarten Paes dan Neil Etheridge akan saling beradu kemampuan di bawah mistar pada Juni 2024 mendatang.
Baca Juga: Hadapi Irak U-23, Skuad Garuda Muda Memiliki Peluang Besar Raih Kemenangan
Pada Juni 2024 mendatang, Maarten Paes berpotensi debut di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam lanjutan fase grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.