Fakta Miris Lapangan Latihan Timnas Indonesia U-23: Dijadikan Asbak oleh Suporter

Galih Prasetyo Suara.Com
Kamis, 09 Mei 2024 | 13:39 WIB
Fakta Miris Lapangan Latihan Timnas Indonesia U-23: Dijadikan Asbak oleh Suporter
Fakta Miris Lapangan Latihan Timnas Indonesia U-23: Dianggap Asbak oleh Suporter [L'Union]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang pertandingan babak playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea, Kamis (9/5) malam, pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong sempat mengeluhkan soal kondisi lapangan latihan.

Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea akan berlangsung di Centre National du Football de Clairefontaine, namun skuat Garuda Muda sejak awal pekan ini, Senin 6 Mei 2024 berlatih di Stade Leo Lagrange.

Menurut STY, kondisi lapangan Stade Leo Lagrange di bawah standar. Pelatih asal Korsel itu menyebut bahwa lapangan tersebut kalah dibanding dengan lapangan latihan Timnas Indonesia U-23 saat berada di Qatar.

Baca juga:

"Memang di bawah standar, ya. Artinya tidak seperti di Doha, Qatar." kata Shin Tae-yong seperti dikutip.

STY bahkan sempat menyinggung bahwa ia mendapat informasi dari panitia pelaksana laga playoff Olimpiade 2024 bahwa lapangan itu bagus.

"Katanya di sini yang rumputnya paling baik," ucap pelatih asal Korsel itu.

Lapangan Stade Leo Lagrange berlokasi di 20, avenue Anatole, Prancis. Dikutip dari Les-pavillons-sous-boi, lapangan ini sejak 2020 telah menggunakan rumput sintetis.

Lapangan ini juga dilengkapi 1 tempat gym, 4 lapangan tenis, 1 lapangan basket dan juga lintasan atletik. Lapangan ini memiliki tempat duduk sebanyak 10.500 dan termasuk lapangan tua di Paris.

Baca Juga: Pendidikan Anjas Asmara Disorot usai Minta Shin Tae-yong Dipecat dan Rekrut Pep Guardiola

Baca juga:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI